MotoGP
Jadwal Moto GP Doha Live Trans7 Fox Sport MotoGP 2021: Perasaan Vinales Soal Motornya
Jadwal MotoGP Doha seri 2 MotoGP 2021 siaran langsung live streaming Trans7 Fox Sport motogp.com akhir pekan 2-4 April 2021
22.10-22.50: FP2 Moto3
23.05-23.45: FP2 Moto2
00.00-00.45: FP2 MotoGP
Sabtu (3/4/2021)
17.25-18.05: FP3 Moto3
18.20-19.00: FP3 Moto2
19.15-20.00: FP3 MotoGP
21.30-21.45: Q1 Moto3
21.55-22.10: Q2 Moto3
22.25-22.40: Q1 Moto2
22.50-23.05: Q2 Moto2
23.20-23.50: FP4 MotoGP
00.00-00.15: Q1 MotoGP
00.25-00.40: Q2 MotoGP
Minggu (4/4/2021)
18.40-19.00: Warm Up Moto3
19.10-19.30: Warm Up Moto2
19.40-20.00: Warm Up MotoGP
21.00: Race Moto3
22.20: Race Moto2
00.00: Race MotoGP
Preview MotoGP Doha
MotoGP Qatar sebagai seri perdana Moto GP 2021 sudah selesai digelar dengan juara seri pertama adalah Maverick Vinales dari Monster Energy Yamaha.
Usai menyelesaikan seri balap pertama di Sirkuit Internasional Losail, Doha, Qatar, 26-28 Maret lalu, akhir pekan ini, kejuaraan dunia MotoGP 2021 akan kembali menggelar seri balap di lintasan yang sama.
Berdasarkan jadwal, seri balap kedua yang bertajuk MotoGP Doha 2021 tersebut bakal berlangsung pada 2-4 April mendatang.
Akhir pekan lalu, pembalap Monster Yamaha, Maverick Vinales, tampil sebagai pemenang balapan MotoGP Qatar 2021.
Maverick Vinales naik ke podium kampiun setelah finis paling depan dengan catatan waktu 42 menit 28,663 detik.
Dia unggul 1,092 detik atas pembalap Pramac Ducati, Johann Zarco, yang menjadi runner-up.