Arti Mimpi
6 Tafsir Mimpi tentang Bayi, Melihat Bayi, Menggendong Bayi, Pertanda Baik untuk Anda yang Jomblo
Ada sebagian orang yang percaya bahwa mimpi adalah bunga tidur. Namun, ada juga yang percaya itu memiliki arti yang merujuk pada masa depan. Bagaima
Penulis: Bunga Kartikasari | Editor: Hari Susmayanti
TRIBUNJOGJA.COM - Ada sebagian orang yang percaya bahwa mimpi adalah bunga tidur.
Namun, ada juga yang percaya itu memiliki arti yang merujuk pada masa depan.
Bagaimana dengan Anda? Apakah Anda percaya bahwa mimpi memiliki makna?
Kali ini, Tribun Jogja merangkum sederet arti mimpi tentang bayi.
Mungkin saja Anda pernah bermimpi tentang bayi dan penasaran dengan maknanya.
Memimpikan bayi adalah mimpi indah untuk dimiliki.
Itu bisa saja mencerminkan awal yang baru.

Jika Anda memiliki mimpi yang menampilkan seorang bayi maka ini adalah mimpi yang positif.
Seorang bayi mewakili sesuatu yang penting atau berharga bagi Anda.
Ini bisa berupa hubungan dengan orang lain, karier, bakat, atau sesuatu dalam hidup yang membutuhkan fokus dan perlindungan Anda.
Mimpi bayi bisa menyenangkan atau mimpi buruk total.
Dalam psikologi, mimpi tentang bayi melambangkan anak batiniah kita.
1. Mimpi melihat bayi yang baru lahir
Apakah Anda pernah mimpi melihat bayi yang baru lahir? Itu artinya menandakan kemurnian, kehangatan, dan awal yang baru.
Arti mimpi ini juga tergantung pada seperti apa rupa dan apa yang dilakukan bayi itu.
Umumnya, bayi mewakili kepolosan, potensi besar, dan awal yang baru.
Jika bayi dalam mimpi Anda itu cantik, Anda mungkin mengalami kebahagiaan baru dan perasaan aman.
Bayi yang jelek menunjukkan bahwa Anda mungkin tidak mempercayai teman-teman Anda dan bahwa Anda mungkin mengkhawatirkan motif mereka.
2. Mimpi bayi menangis

Memimpikan bayi yang menangis, menandakan bahwa bagian dari diri Anda yang kehilangan pikiran dan mungkin perhatian seseorang.
Padahal Anda membutuhkan pengasuhan.
Jika Anda bermimpi mengunjungi rumah sakit untuk melahirkan atau mengunjungi bayi, maka mimpi itu menunjukkan tentang masalah kebiasaan Anda.
Bayi itu dikaitkan dengan kepolosan dalam hidup. Itu adalah pertanda Anda peduli pada orang lain.
Ini mungkin perlu menjadi sifat yang dibutuhkan dalam hidup.
Baca juga: Arti Mimpi Gigi Bawah Copot, Hati-hati Konon Bakal Akan Menemui Kesulitan
Baca juga: 4 Arti Mimpi Menyanyi dengan Merdu, Kabar Baik Segera Datang kepada Anda!
3. Mimpi ganti popok bayi
Mimpi mengganti popok bayi yang kotor menyarankan bahwa Anda perlu memikirkan bagaimana Anda bertindak terhadap orang lain.
Apakah Anda merasa bahwa Anda menyembunyikan diri yang sebenarnya?
Jadi diri sendiri saja dan tidak perlu ragu untuk menunjukkan siapa Anda.
Anda akan disukai banyak orang dengan karakter yang sesungguhnya.
4. Mimpi melihat bayi tidur

Melihat bayi tidur dalam mimpi menunjukkan rasa bahagia dalam kehidupan nyata.
Itu juga dapat dikaitkan dengan mencapai tujuan Anda sendiri. Bisa saja, apa yang Anda inginkan jadi tercapai.
Jika Anda hamil dalam kehidupan nyata, sangat umum untuk memimpikan bayi.
Faktanya, sebagian besar wanita hamil pasti bermimpi tentang bayi dan itu hanya terkait dengan pikiran bawah sadar.
5. Mimpi bayi kembar
Melihat bayi kembar dalam mimpi adalah pertanda fantastis. Ini terkait dengan menaiki tangga kesuksesan.
Dua kemungkinan peluang sukses dalam hidup akan muncul.
Sementara, mimpi melihat bayi kembar tiga berarti Anda harus menunggu investasi dalam bisnis sebelum berfokus pada peningkatan gaya hidup dan pengeluaran.
Menyelamatkan nyawa bayi dalam mimpi berarti Anda akan memiliki kesempatan untuk menginspirasi orang lain.
6. Mimpi menggendong bayi

Berbahagialah bagi Anda yang mengalami mimpi menggendong bayi, terutama laki-laki.
Mimpi ini merupakan sebuah pertanda baik bagi pemimpinya.
Dalam waktu dekat ini, Anda akan memperoleh rezeki yang besar.
Tak hanya itu bahkan Anda juga akan memperoleh keberhasilan dalam bisnis dan usaha Anda.
Bagaimana dengan mimpi menggendong bayi perempuan?
Mimpi ini memiliki dua tafsir yang berbeda tergantung dengan status Anda sekarang.
Bagi mereka yang sudah menikah, mimpi ini merupakan sebuah pertanda bahwa Anda akan mendapatkan momongan.
Bagi Anda yang masih single, mimpi ini adalah sebuah pertanda Anda akan mendapatkan kehormatan atau peningkatan jabatan.
( Tribunjogja.com | Bunga Kartikasari )