Jawa Tengah

Polisi Tetapkan Sopir Mantan Personel Trio Macan Chacha Sherly jadi Tersangka, Ini Penyebabnya

Sopir mantan personel Trio Macan, Chacha Sherly, KU akhirnya ditetapkan menjadi tersangka dalam kasus kecelakaan maut di Tol Solo-Semarang

Editor: Hari Susmayanti
KOMPAS.com/Ist
Anggota Satlantas Polres Semarang melakuka olah TKP di jalan tol Semarang-Solo KM 428 

Dalam kondisi tersebut rem tidak berfungsi maksimal karena jalan yang licin sehingga membuang ke kanan menabrak pembatas jalan dari beton.

"Usai menabrak pembatas jalan kendaraan tetap melaju kemudian masuk ke U-turn yang ada water barier. Kendaraan tersebut dari jalur B atau dari Solo-Semarang pindah atau loncat ke jalur A," kata Aristo.

Saat di jalur A, kendaraan berbalik arah dengan kap mengarah ke Solo.

Dari jalur A melaju bus Murni Jaya B 7378 TGD yang langsung menabrak HRV S 1180 HW.

"Di mobil hanya ada dua orang tersebut," jelas Aristo.

Menyinggung tabrakan karambol, Aristo mengungkapkan terjadi setelah ada kecelakaan tersebut.

"Jadi karena ada tabrakan, matanya kan melihat ke kanan sehingga ada tabrakan beruntun. Tidak ada korban dalam kecelakaan karambol tersebut sehingga kami fokus ke kecelakaan yang ada korban jiwa," kata Aristo. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sopir Chacha Sherly Diduga Lalai, Polisi: Mengarah Jadi Tersangka

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sopir Chacha Sherly Ditetapkan Tersangka Kecelakaan di Tol Semarang

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved