Viral Medsos
Pengakuan Nadila, Si Remaja Pemilik Foto KTP Tertawa yang Viral di Medsos
Nadila Suhendar (19) adalah pemilik KTP yang berfoto dengan ekspresi wajah tertawa lepas. Seperti apa ceritanya?
TRIBUNJOGJA.COM - Nadila Suhendar (19) mungkin tak menyangka jika foto KTP miliknya akhirnya viral di media sosial. Foto itu memang unik alias berbeda dari foto KTP kebanyakan orang. Ia berfoto dengan ekspresi muka tertawa lepas.
Seperti apa awal mula pembuatan foto KTP itu?
Kepada kompas.com Nadila menceritakan bahwa ia sebenarnya sempat protes dan meminta petugas Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) setempat untuk mengganti foto itu.
Sayangnya, Nadila justru kena marah petugas.

"Tapi, saat itu saya malah dimarahi oleh petugas pembuat KTP di kantor itu, dan petugas itu bilang nggak bisa ubah foto seenaknya," ujar gadis yang mengaku baru lulus di SMAN 4 Kota Tasikmalaya.
Menurut gadis yang tinggal di Jalan RE Martadinata, Kota Tasikmalaya tersebut, KTP itu dibuat saat dirinya duduk di bangku sekolah SMA.
Baca juga: Penjelasan Viral Video Mempelai Wanita Histeris Hingga Pingsan Mantan Datang dari Ketiga Pihak
Saat pengambilan foto di Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, sang kakak menggoda Nadila hingga tertawa.
Tak sadar, petugas sudah memotret kejadian itu. Setelah itu, Nadila sempat difoto ulang oleh petugas dengan posisi serius. Namun, ternyata foto yang dipakai malah dengan pose tertawa lepas.
"Waktu itu pernah difoto ulang dengan foto yang serius. Eh, pas KTP sudah jadi yang terpasang malah foto tertawa lepas itu," tambahnya.
Baca juga: CERITA Sebenarnya Video Viral Dinosaurus Diangkut Truk di Jawa Timur
Jadi viral di media sosial

Viral TikTok Gadis Bandung Bernama Damai Kami Sepanjang Hari, Ternyata Ini Inspirasi Sang Ayah |
![]() |
---|
VIRAL di Twitter, Penumpang Ini Ngotot Hanya Mau Bayar 200 Perak Saat Naik Angkot Karena Dekat |
![]() |
---|
Ini Alasan Tanda Tangan Syaiful Mirip Lambang Desa Konoha di Anime Naruto |
![]() |
---|
Injak-injak Buku Rapor di Video TikTok, Ini Hukuman Pahit yang Diterima 5 Pelajar SMP |
![]() |
---|
Geger, Mempelai Perempuan Menangis Histeris Meronta-ronta Saat Mantan Pacar Datang ke Pesta |
![]() |
---|