Wabah Virus Corona
Ketika Pandemi COVID-19 Mengubah Phuket Thailand Menjadi 'Pulau Hantu' . . .
Penari Phuket hanya duduk bermain dengan ponsel mereka di bar kosong yang berjejer di jalan yang sepi, saat pulau turis Thailand itu ditinggalkan
Tribunjogja.com -Dunia saat ini masih menghadapi pandemi COVID-19. Sejak pandemi terjadi, ekonomi seluruh dunia terpukul.
Sektor pariwisata ikut terdampak. Lokasi-lokasi wisata di seluruh dunia sunyi, lengang.
Hal ini juga terjadi di Phuket, Thailand, salah satu kawasan tujuan wisata dunia. Sejak pandemi COVID-19 wajah Phuket menjadi seperti pulau hantu.

Pulau yang semula ramai orang berwisata, kini menjadi lengang. Penari Phuket hanya duduk bermain dengan ponsel mereka di bar kosong yang berjejer di jalan yang sepi, saat pulau turis Thailand itu ditinggalkan akibat pandemi Virus Corona.
Tanpa ada yang tahu pasti kapan pemulihannya segera. Kolam renang kosong, kursi-kursi ditumpuk tinggi di restoran-restoran yang sepi dan pantai yang biasanya penuh sesak begitu sunyi, sehingga mereka bahkan melihat spesies penyu laut langka datang ke sarang.
Tahun lalu, lebih dari 9 juta wisatawan mengunjungi Phuket, destinasi kerajaan paling populer kedua setelah Bangkok.
Melansir AFP pada Jumat (9/10/2020), hampir semua dari 3.000 hotel di pulau Phuket saat ini ditutup dan kota utama Patong telah menjadi " kota hantu", kata taipan lokal Preechawut Keesin, yang memiliki 5 klub malam dan sekitar 600 kamar hotel.
Thailand sejauh ini relatif tidak terdampak parah akibat pandemi global virus corona, dengan sekitar 3.600 kasus yang dikonfirmasi terinfeksi dan hanya memiliki beberapa puluh jumlah kematian.
• Trump Mengatakan Terinfeksi COVID-19 Adalah Berkah Dari Tuhan
Namun, keputusan kerajaan untuk berkonsentrasi pada pemberantasan virus corona telah memberikan pukulan berat bagi ekonomi dalam negeri, yang diperkirakan akan menyusut 7-9 persen pada tahun ini dan membuat munculnya jutaan pengangguran.
"Bos saya ingin membantu staf mempertahankan pekerjaan mereka, tapi saya rasa kami tidak bisa bertahan setelah akhir tahun," keluh Jantima Tongsrijern, manajer bar Pum Pui.
UPDATE Virus Corona 7 Februari: Hari Ini Tambah 10.827 Orang, Jumlah Kasus COVID-19 Jadi 1.157.837 |
![]() |
---|
UPDATE Virus Corona 1 Februari: Bertambah 10.994 Orang, Jumlah Kasus COVID-19 Jadi 1.089.308 |
![]() |
---|
UPDATE Virus Corona 30 Januari: Rekor Tertinggi Lagi, Kasus Baru COVID-19 Hari Ini 14.518 Orang! |
![]() |
---|
Tanda-tanda Gejala COVID-19 Baru Bernama Covid Tongue Dilihat dari Perubahan Karakteristik Lidah |
![]() |
---|
UPDATE Virus Corona 29 Januari: Hari Ini Bertambah 13.802, Jumlah COVID-19 Kini 1.051.795 Kasus |
![]() |
---|