Cantiknya Arifah Lubai, Pemeran Karina Tukang Ojek Pengkolan di Kehidupan Nyata
Cantiknya Arifah Lubai, Pemeran Karina Tukang Ojek Pengkolan di Kehidupan Nyata
TRIBUNJOGJA.COM - Kelanjutan sinetron Tukang Ojek Pengkolan selalu menarik untuk dinantikan.
Cerita ringannya bisa mengocok perut kita.
Tak hanya tiga bintang utama Tukang Ojek Pengkolan saja yang menarik untuk dinantikan.
Pemeran-pemeran lainnya pun menampilkan kemampuan akting yang jempolan.
Salah satunya Karina.
Dalam sinetron Tukang Ojek Pengkolan, Karina diperankan oleh artis Arifah Lubai.
Cantik, tomboi dan nggak neko-neko, itulah sosok Karina di Tukang Ojek Pengkolan (TOP).
Pernah diceritakan dekat dengan Bobby yang diperankan oleh Henry Chan, lalu Karina dipasangkan dengan Beben yang diperankan oleh Arbani Yasiz.
Dalam Tukang Ojek Pengkolan, Karina merupakan saudara tiri dari Bunga yang diperankan oleh Clara Kazier.
Ibunda Karina Bu Rahmawati menikah dengan Pak Sofyan.
Semenjak menjadi kakak tiri Bunga, makin banyak cerita menarik dari keluarga ini.
Terlebih soal Karina yang sempat diceritakan dekat dengan Beben meski berujung ke penolakan.
Seperti diketahui penonton setia Tukang Ojek Pengkolan, Beben di sinetron TOP dikisahkan jatuh cinta pada Karina.
• Tisna Berikan Bocoran Kapan Akan Syuting Bareng Lagi di Tukang Ojek Pengkolan
• Bang Ojak Tukang Ojek Pengkolan Tak Sabar Bisa Angkut Penumpang Lagi, Begini Unggahannya di Medsos
Pada awalnya, Karina terlihat menyambut cinta Beben.
Ia juga menaruh perasaan kepada Beben.
