Drama Korea
Daftar Drakor dengan Rating Penonton Tinggi 1-7 Juni 2020, The King: Eternal Monarch Mendominasi
Siapa yang menunggu episode final ‘The King: Eternal Monarch’? Harap bersabar, akhir kisah Raja Lee Gon akan tayang di minggu ini
Penulis: Bunga Kartikasari | Editor: Mona Kriesdinar
TRIBUNJOGJA.COM - Siapa yang menunggu episode final ‘The King: Eternal Monarch’? Harap bersabar, akhir kisah Raja Lee Gon akan tayang di minggu ini.
Sementara, perolehan rating drakor di minggu pertama masih didominasi oleh drakor Raja Lee Gon. Menuju episode final, rating drakor ini mulai menanjak.
Berikut rincian rating drama Korea di tanggal 1-7 Juni 2020:
1. My Unfamiliar Family (tvN) - 3.9%
Seiring bertambahnya usia, seseorang akan memiliki sedikit waktu untuk dihabiskan bersama keluarga. Bisa dibilang, mereka akan menjalani kehidupan sendiri.
Mereka kini juga membagi waktu untuk orang lain yang mungkin saja jadi pasangan hidupnya. Dua orang itu pun akan saling berbagi perasaan hingga menjaga rahasia bersama.
Di bawah keadaan seperti ini, keluarga menjadi seperti orang asing dan orang lain menjadi seperti keluarga.
Nah, ‘My Unfamiliar Family’ ini mengisahkan Kim Eun Hee (Han Ye Ri) yang merupakan anak perempuan kedua dalam sebuah keluarga.
Dia lembut dan penuh perhatian. Eun Hee dengan mudah mempercayai orang dan kini ia bekerja di perusahaan penerbitan.
Bagaimana kisah Eun Hee dengan keluarganya? Tunggu tanggal main ’My Unfamiliar Family’.
2. Will You Have Dinner With Me (MBC) - 4.9%
Will You Have Dinner With Me menceritakan kisah cinta seorang Woo Do Hee dan Kim Hae Kyung yang sama-sama pernah mengalami patah hati yang menyakitkan.
Melalui perjamuan makan malam, keduannya pun akhirnya dapat memulihkan perasaan mereka terhadap cinta.
Seo Hye Jin akan berperan sebagai Woo Do Hee, perempuan yang tak lagi percaya dengan cinta. Do Hee mencoba untuk menutup perasaannya saat ia gagal mencintai seseorang.
Di sisi lain, karakter Kim Hae Kyung akan di perankan oleh Song Seung Heon. Awal bulan ini pemeran Wie Dae Han dalam drama ‘The Great Show’ dikonfirmasi menerima tawaran menjadi pemeran utama pria bersama Seo Ji Hye.
Kim Hae Kyung seorang konsultan makanan. Hanya dengan menganalisis orang dan melihat mereka makan dan masak, ia dapat menganalisis sifat orang tersebut. Namun, Hae Kyung sangat pedas jika dalam hal mengkritik orang.
3. Old School Intern (MBC) - 6.3%
Setelah lulus, Ka Yeol Chan (Park Hae Jin) mendapat pekerjaan pertamanya di sebuah perusahaan.
Ia mempunyai atasan bernama Lee Man Shik (Kim Eung Soo) yang memiliki watak keras kepala dan gaya kepimpinannya sedikit kaku.
Man Shik tipe orang yang akan memaksakan cara berpikirnya kepada Ka Yeol Chan.
Gaya lama Man Shik membuat Ka Yeol Chan berhenti dari pekerjaanya di perusahaan tersebut. Tak lama kemudian Ka Yeol Chan menemukan pekerjaan di sebuah perusahaan ramen.
Yeol Chan tampak menikmati pekerjaannya saat ini, sehingga ia dengan cepat dipromosikan menjadi kepala departemen penjualan dan pemasaran di perusahaan ramen.
Ketekunan Yeol Chan mengantarkan kepada keukasaan paling besar di perusahaan tersebut. Suatu hari Yeol Chan kedatangan peserta magang yang sebenarnya ia seorang senior di bidang memasak.
Seseorang itu adalah Lee Man Shik. Kehadiran Man Shik memberikan kesulitan untuk Yeol Chan kali ini.
4. Mystic Pop-up Bar (JTBC) - 2.5%
Serial drama ini nampaknya akan menjadi drama favorit di tahun 2020. Sebab, dua bintang K-Pop Yook Sung Jae (BTOB) dan Hwang Jung Eum (Sugar) akan membintangi drama tersebut.
Ssanggab Cart Bar atau Mystic Pop-up Bar adalah drakor adaptasi dari webtoon populer dengan nama yang sama dan disutradarai oleh Jun Chang Geun.
Penggemar K-Drama punya alasan lain untuk bersemangat melihat Yook Sung Jae di layar sekali lagi setelah penampilannya di ‘Guardian: The Lonely and Great God’, yang dianggap sebagai salah satu drama terhebat dalam sejarah Korea Selatan.
Drakor ini mengisahkan seorang pengelola bar mistis yang hanya dibuka pada malam hari di pinggir jalan besar.
Bar itu dikelola oleh Han Kang Bae (Yook Sung Jae), Chief Gwi (Choi Won Young) dan Wol Joo (Hwang Jung Eum). Namun, Wol Joo dan Chief Gwi bukanlah manusia biasa.
Keduanya merupakan utusan dari alam baka untuk tinggal di bumi. Usia Wol Joo sendiri sudah 500 tahun.
Jika ingin tetap hidup di dunia, maka mau tidak mau ia harus menyelesaikan masalah dari 10 ribu orang berbeda. Maka, ketiganya bekerjasama untuk menyembuhkan luka batin orang-orang yang ada di dunia.
Tugas mereka, meski terlihat mudah, namun tetap saja sulit. Sebab, mereka perlu bekerjasama dengan takdir yang sudah digariskan.
Tak jarang, mereka harus memohon kepada grim reaper atau pencabut nyawa agar orang yang mereka temui tidak mati.
Drama ini terdiri dari 12 episode yang tayang perdananya pada 20 Mei 2020 di JTBC. Bagi Anda yang ingin menyaksikan bagaimana aksi ketiganya, bisa juga menonton Mystic Pop Up Bar di Netflix.
5. The King: Eternal Monarch (SBS) - 8.1%
Serial drama ini merupakan drama comeback Lee Min Hoo yang hampir empaat tahun tak muncul dilayar kaca sejak akhir dinas militernya.
Lee Min Ho akan memerankan Lee Gon seorang raja tunggal. Selain itu ada juga Kim Go Eun yang membintangi Guardian: The Lonely and Great God.
Serial ini mengisahkan tentang dua alam semesta yang terhubung dan setiap orang yang tinggal di keduanya menyerupai orang yang kita kenal.
Di alam semesta yang berlawanan, negara Korea adalah sebuah kerajaan, diperintah oleh raja tunggal tapi baik.
Ketika kekuatan jahat mulai merencanakan dan pintu antara dua dunia terbuka, kaisar Korea meminta bantuan seorang detektif dari dunia yang berlawanan untuk membantu menyelamatkan dunia mereka.
( Tribunjogja.com | Bunga Kartikasari )
