Sport
Puslatda Terjun Payung DIY Liburkan Aktifitas
Puslatda cabang olahraga terjun payung DIY diliburkan dari aktifitas latihan untuk sementara waktu.
Penulis: R.Hanif Suryo Nugroho | Editor: Gaya Lufityanti
TRIBUNJOGJA.COM - Atlet Pemusatan Latihan Daerah (Puslatda) cabang olahraga terjun payung DIY diliburkan dari aktifitas latihan untuk sementara waktu.
Hal ini tak lepas dari pandemi Covid-19.
Pelatih terjun payung DIY, Hendro Satrio mengatakan, sejak 18 Maret 2020 lalu latihan mereka sudah diliburkan.
Hal ini lantaran adanya instruksi dari induk organisasi mereka di pusat.
• Tekuni Olahraga Terjun Payung, Perempuan Cantik Ini Nyaris Kehilangan Nyawa Dua Kali
Penghentian latihan ini dilakukan hingga batas waktu yang belum bisa ditentukan karena masih akan ditinjau kembali kondisi kedepannya.
"Kita semua istirahat, sampai situasi membaik karena ini instruksi dari induk organisasi," kata Hendro, Jumat (3/4/2020).
Dari informasi yang dihimpun Tribunjogja.com, DIY berhasil meloloskan tujuh atlet yang didampingi dua orang pelatih ke PON Papua 2020 mendatang.
Semestinya, mereka saat ini tengah menjalani Puslatda.
• Cara Membuat Masker Kain Sederhana yang Bisa Dilakukan di Rumah
Sebelum libur ini, para atlet biasa berlatih sebanyak tiga kali dalam sepekan, yakni Selasa-Kamis sejak bulan Januari 2020 lalu.
Lebih lanjut Hendro mengatakan, di ajang Pra PON lalu DIY berhasil meraih dua medali emas dan dua perak.
Semuanya diraih dari nomor ketepatan mendarat.
Dari lima nomor yang diperlombakan, DIY berhasil meraih lolos di empat nomor yakni ketepatan mendarat beregu putra dan putri, serta individu putra dan putri. (TRIBUNJOGJA.COM)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/terjun-payung_0802_20170208_090127.jpg)