Liga Inggris
Manchester United Buru Bek Tua Buangan Inter Milan yang Pernah Tolak Pinangan MU
Manchester United sedang berusaha melengkapi lini belakangnya dengan membidik pemain senior milik raksasa Italia, Inter Milan.
Penulis: Tribun Jogja | Editor: Yoseph Hary W
TRIBUNJOGJA.COM - Manchester United sedang berusaha melengkapi lini belakangnya dengan membidik pemain senior milik raksasa Italia, Inter Milan.
Bek tengah yang terbilang sudah berumur itu adalah Diego Godin.
Jika di musim lalu Godin menolak setan merah, bisa jadi kini bersedia diboyong ke Manchester United karena ia tak mendapat tempat di Inter Milan.
Ketertarikan Manchester United terhadap bek senior Inter Milan ini melengkapi daftar buruan MU terhadap lima pemain muda lainnya.
Manchester United akan berusaha menebus bek tengah berpengalaman Inter Milan, Diego Godin, pada Bursa Transfer Musim Panas 2020.
Manchester United kembali akan memburu pemain belakang untuk menyambut Liga Inggris 2020-2021.
Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Man United dikabarkan akan mendatangkan bek senior Inter Milan, Diego Godin.
Manchester United sebenarnya sudah tertarik mendatangkan Godin sejak masih mengenakan seragam klub asal Spanyol, Atletico Madrid.
• Setelah Bruno Fernandes, Ini Dia Lima Pemain Top yang Ingin Direkrut Manchester United
Namun, Godin menolak tawaran dari Setan Merah dan lebih memilih untuk bergabung dengan I Nerazzurri pada bulan Juni 2019.
Pilihan pesepak bola berusia 34 tahun tersebut dianggap sebuah kesalahan karena dirinya sulit bersaing dengan nama-nama seperti Milan Skriniar, Stefan de Vrij, dan Alessandro Bastoni.
Hal itu membuat Godin bukan lagi menjadi pilihan utama allenatore Inter Milan, Antonio Conte, untuk mengisi posisi pemain bertahan.
Di sisi lain, jam terbang Godin membuat pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer, ingin memboyongnya untuk menambah pengalaman di lini pertahanan Setan Merah.
Bersama Atletico Madrid, bek asal Uruguay tersebut mampu meraih dua trofi Liga Europa dan tiga gelar Piala Super Eropa.
Incar 5 nama top
Manchester United sudah memiliki daftar nama pemain yang akan didatangkan pada Bursa Transfer Musim Panas nanti.
MU memang beberapa kali dikaitkan dengan kepindahan Antoine Griezmann dan Philippe Coutinho.
Namun, dikabarkan ternyata bukan mereka pemain idaman MU.
Dilansir oleh BolaSport.com dari Daily Mirror, setelah sukses dengan transfer Bruno Fernandes, Man United ingin kembali aktif di jendela transfer musim panas nanti.
Keberhasilan transfer Bruno memberikan angin segar dalam performa Setan Merah.
Anak asuh Ole Gunnar Solskjaer tersebut berhasil memenangkan tujuh dari 10 pertandingan terakhir mereka di seluruh kompetisi.
Wakil Ketua Eksekutif Man United, Ed Woodward, setidaknya memiliki 5 nama pemain idaman yang ingin dia datangkan ke Old Trafford.
Berikut 5 nama pemain idaman Man United yang dilansir BolaSport.com dari Daily Mirror :
Jadon Sancho (Borussia Dortmund)
Bocah 19 tahun asal Inggris menjadi daftar teratas yang diinginkan oleh Woodward.
Penampilan apiknya bersama Borussia Dortmund menjadikan mantan penggawa Man City sebagai wonderkid yang diincar banyak klub Eropa.
Pasalnya, Woodward berencana akan memboyong pilar Timnas Inggris U-21 ini ke Old Trafford musim panas nanti.
Dengan catatan, Man United mampu lolos ke Liga Champions dan menyiapkan dana lebih dari 100 juta pounds atau setara dengan 1,9 triliun rupiah.
Kalidou Koulibaly (Napoli)
Bek asal Senegal ini sebenarnya sudah lama berada di daftar target transfer Man United.
Namun, Man United rupanya perlu lolos ke Liga Champions terlebih dahulu untuk mendapatkan jasa bek 28 tahun itu.
Bek yang disebut sebagai salah satu bek terbaik dunia bersama dengan Virgil van Dijk ini memiliki harga 90 juta pounds atau setara dengan 1,7 triliun rupiah.
Jika Setan Merah mampu mendatangkan Koulibaly, dia akan membentuk trio mematikan di lini belakang bersama dengan Harry Maguire, Eric Bailly, atau Victor Lindelof.
Erling Haaland (Borussia Dortmund)
Haaland sempat dikaitkan dengan Man United pada jendela transfer Januari 2020 kemarin.
Namun, kondisi Man United yang belum stabil waktu itu, membuat pemuda 19 tahun asal Norwegia itu lebih memilih berlabuh ke Dortmund.
Belum lagi, adanya hubungan yang buruk antara agen Haaland, Mino Raiola, dengan Man United semakin mempersulit transfer sang pemain terjadi.
Hingga kini, Man United masih berusaha memperbaiki hubungan dengan Raiola untuk memungkinkan transfer mantan pemain RB Salzburg tersebut.
James Maddison (Leicester City)
Gelandang The Foxes, julukan Leicester City, ini memang lebih realistis dibandingkan mendatangkan 3 pemain sebelumnya.
Kemungkinan perginya Paul Pogba musim panas nanti akan membuat transfer ini berpotensi besar untuk terjadi.
Jika memang Man United ingin menebus sang pemain, mereka harus menyiapkan dana 60 juta pounds atau sekitar 1,1 triliun rupiah.
Harga ini jauh lebih murah dan tentunya tanpa ada syarat untuk harus lolos ke Liga Champions.
Jack Grealish (Aston Villa)
Selain Maddison, Grealish menjadi pemain yang sangat mungkin untuk didatangkan Woodward musim panas nanti.
Mengingat kondisi Aston Villa yang saat ini sedang terpuruk, sang pemain akan berpotensi untuk hengkang.
Demi masa depan yang baik, pemain 24 tahun tersebut bisa saja memilih Man United sebagai tempat berlabuhnya.
Dia merupakan produk asli akademi Aston Villa dan berharga 60 juta pounds atau setara dengan 1,1 triliun rupiah.
(*/ )
