Gaya Kaesang dan Gibran Rakabuming Saat Hadiri Pelantikan Bapaknya Jadi Presiden
Sebagai putra Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep dan Gibran Rakabuming kerap menjadi sorotan. Keduanya aktif di media sosial dan sering melontarkan
Penulis: Bunga Kartikasari | Editor: Iwan Al Khasni
TRIBUNJOGJA.COM - Sebagai putra Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep dan Gibran Rakabuming kerap menjadi sorotan.
Keduanya aktif di media sosial dan sering melontarkan kalimat-kalimat lucu menanggapi isu-isu terkini.
Kali ini, dalam pelantikan yang kedua kalinya, baik Gibran maupun Kaesang kompak hadir ke Gedung MPR dengan gaya masing-masing.
Kaesang yang biasanya mengenakan kaus atau kemeja putih memilih menggunakan setelan jas abu-abu lengkap dengan dasi.
Meski terlihat serupa, ternyata tak sama.
Kaesang menggunakan jas dan celana berwarna senada dengan kemeja putih dan dasi merah maroon di dalam.
Untuk menambah ketampanan, ia juga mengenakan jam tangan warna hitam dan sepatu pantofel.
Sementara, Gibran mengenakan kemeja biru dengan dasi biru tua.
Tidak seperi sang adik, Gibran memilih memadukan celana hitam dengan jas abu-abu untuk menghadiri pelantikan.
Yang menjadi sorotan warganet tentu saja adalah gaya rambut keduanya.
Biasanya Kaesang akan menggunakan pomade untuk merapikan rambut.
Namun kini ia justru membiarkan rambutnya jatuh begitu saja sehingga terlihat berponi.
Hal yang sama juga dilakukan Gibran.
Momen sederhana ini diabadikan dalam Instagram Ketua Bekraf Indonesia, Triawan Munaf melalui akun @triawanmunaf. Dalam kesempatan tersebut, Triawan berfoto bersama kedua putra Jokowi.
“Setelah pelantikan Bapak Joko Widodo dan Bapak Kyai Ma’ruf Amin sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia 2019-2024,” tulisnya dalam keterangan.
Meski begitu, keduanya masih sama seperti dulu, sederhana dan tak tampak glamor.
Keduanya pun tak terlalu memperlihatkan aktivitas di media sosial ketika mereka menghadiri pelantikan Jokowi.
Tak jauh berbeda dengan kakak dan adiknya, putri Jokowi, Kahiyang Ayu beserta suami Bobby Nasution juga terlihat sumringah menghadiri pelantikan sang ayah.
Bobby memilih mengenakan setelan jas dan celana hitam, sementara Kahiyang menarik banyak pasang mata dengan busana berwarna kuning. ( Tribunjogja.com | Bunga Kartikasari )
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/pelantikan-jokowi-kaesang-dan-gibran-kompak-pakai-abu-abu.jpg)