Max Verstappen Juarai F1 GP Jerman 2019, Hamilton Terpuruk di Posisi Ke-11
Max Verstappen menjadi juara pada gelaran Formula 1 GP Jerman 2019 yang digelar di Sirkuit Hockenheim. Hamilton terpuruk di posisi ke-11.
Pada putaran selanjutnya, posisi Hulkenberg turun lagi setelah Hamilton menyalipnya. Bak jatuh tertimpa tangga, pada putaran ke-40, Hulkenberg harus menyelesaikan balapan lebih cepat setelah mobilnya menabrak pagar pembatas.
Memasuki putaran ke-50, posisi berubah lantaran para pembalap melakukan pit stop.
Verstappen masih memimpin, sedangkan posisi kedua dan ketiga diisi oleh Lance Stroll (Racing Point) dan Daniil Kvyat (Toro Rosso).
Pada putaran ke-51, Daniil Kvyat mengambil alih posisi Lance Stroll. Dia menempati urutan kedua.
Memasuki putaran ke-54, Hamilton mengalami selip. Kemudian pada putaran ke-57, nasib sial menimpa Valtteri Bottas karena mobilnya selip dan ia harus menyelesaikan lomba lebih cepat.
Balapan menyisakan lima putaran, green flag dikibarkan. Sebastian Vettel berhasil mengambil alih Carlos Sainz yang berada di posisi keempat.
Vettel terus melesat dengan menyalip Lance Stroll dan Daniil Kyat. Hingga balapan berakhir, Vettel berhasil mengamankan posisi kedua. Sementara di urutan pertama ditempati Max Verstappen. (Nirmala Maulana Achmad)
.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Hasil F1 GP Jerman 2019, Max Verstappen Rajai Hockenheim"