Pemilu 2019
Ikuti Rekomendasi Bawaslu, KPU Sleman Rencanakan PSL pada 26 April
Komisioner KPU Sleman Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat Indah Sri Wulandari mengatakan ada 11 TPS yang akan dilakukan PSL.
Laporan Reporter Tribun Jogja Alexander Ermando
TRIBUNJOGJA.COM, SLEMAN - Selain Pemungutan Suara Ulang (PSU), KPU Sleman juga akan menggelar Pemungutan Suara Lanjutan (PSL).
Komisioner KPU Sleman Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat Indah Sri Wulandari mengatakan ada 11 TPS yang akan dilakukan PSL.
"11 TPS tersebut berdasarkan rekomendasi Bawaslu Sleman, dan sudah kami ajukan permohonannya ke KPU RI melalui KPU DIY," jelas Indah di Mrican, Caturtunggal, Depok pada Rabu (24/04/2019).
• Honor Belum Dibayarkan, Ratusan Petugas KPPS Geruduk KPU Sleman
Saat dikonfirmasi, Ketua Bawaslu Sleman Abdul Karim Mustofa membenarkan bahwa ada 11 TPS yang akan direkomendasikan untuk digelar PSL.
Sebagian besar di antaranya berada di Desa Caturtunggal dan Desa Maguwoharjo, Depok.
Menurut Karim, PSL perlu digelar lantaran para pemilih di 11 TPS tersebut tidak bisa menggunakan hak pilihnya dikarenakan kurangnya surat suara.
• KPU Sleman Gelar Pemungutan Suara Ulang di Dua TPS
"Prinsip kami adalah bagaimana harus menjaga dan menyelamatkan hak pilih mereka," jelas Karim via pesan singkat.
Indah menyatakan KPU Sleman telah menggelar rapat pleno untuk mengatur rencana digelarnya PSL tersebut. Tanggal penyelenggaraan pun sudah ditentukan.
"Insya Allah akan digelar pada 26 April nanti," kata Indah.(TRIBUNJOGJA.COM)
Rapat Pleno KPU Kota Yogya Tetapkan Kursi dan Calon Terpilih DPRD Kota Yogyakarta |
![]() |
---|
KPU Sleman Tetapkan 50 Anggota DPRD, PDI-P Mendominasi Jumlah Kursi |
![]() |
---|
Sidang Gugatan Pemilu 2019 di MK, KPU Kota Magelang Lengkapi Data Pendukung |
![]() |
---|
KPU Kabupaten Magelang Tunda Penetapan Perolehan Kursi dan Calon Terpilih |
![]() |
---|
Penetapan Caleg Terpilih Kota Magelang Belum Pasti, KPU Tunggu Putusan MK |
![]() |
---|