Celebration Game PSS vs Persis - Kesiapan dan Komentar Kedua Pelatih Jelang Laga
Laga celebration game ini merupakan pertandingan persahabatan untuk merayakan keberhasilan PSS menjuarai Liga 2 musim 2018
TRIBUNJOGJA.COM - Laga bertajuk celebration game antara PSS Sleman melawan Persis Solo akan digelar pada Sabtu (19/1/2019) sore ini, di Stadion Maguwoharjo Sleman.
Laga celebration game ini merupakan pertandingan persahabatan untuk merayakan keberhasilan PSS menjuarai Liga 2 musim 2018, sekaligus promosi ke Liga 1 musim 2019.
Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro, membawa harapan khusus dalam menyongsong laga Celebration Games melawan Persis Solo kali ini.

Seto mengaku jika pertandingan ini sangat penting, terutama dalam menjaga hubungan baik antara kedua kesebelasan yang sudah terjalin.
Kendati demikian, PSS dan Persis juga memastikan bahwa pertandingan akan tetap menarik untuk ditonton oleh para suporter.
"Pertandingan digelar karena dilatarbelakangi hubungan baik antara dua kesebelasan, Celebration Games diharapkan menyabung silahturahmi," ujar Seto.
Baca: Demi Suporter PSS Sleman, Cristian Gonzales Bakal Tampil di Laga Celebration Game Sore Ini
Baca: Celebration Game PSS Sleman vs Persis Solo - Berikut Rincian Harga Tiket untuk Laga Sore Ini
"Sejatinya sepak bola adalah persaudaraan, keduanya memang pernah berseteru. Alhamdulilah hubungan kedua suporter harmonis," ucap Seto.
Sementara Pelatih Persis Solo, Agus Yuwono, mengatakan dirinya bersama tim tidak banyak melakukan persiapan untuk menghadapi PSS Sleman dalam laga Celebration Games 2019.

Agus Yuwono juga mengaku jika timnya tidak banyak melakukan persiapan dalam menghadapi PSS Sleman.
Sebab, pihaknya mengaku hanya membawa 17 pemain dalam menghadapi PSS Sleman.
Dikutip BolaSport.com dari laman PSS Sleman, Sabtu (19/1/2019), Agus pun mengatakan agar anak asuhnya bermain dengan penuh sukaria.
Meski begitu, Agus memastikan siap memberikan permainan menghibur dan enak ditonton oleh suporter kedua tim.
"Meski tanpa persiapan khusus, hanya membawa 17 pemain saja. Kami siap menyuguhkan permainan menghibur bagi publik Sleman," kata Agus.

"Karena ini adalah laga Celebration Game semua bergembira, tidak ada keperntingan atau tendensi lain," ucap Agus.
Menurut Agus, kalah atau menang tidak menjadi masalah namun yang terpenting hanya ikut merayakan laga.
"Kalah menang tidak ada arti, ini bukan laga resmi yang penting ikut serta merayakan laga ini, bagaimana nanti kita menikmatinya," ujar Agus. (*/bolasport)