Liga 3 2018
Link Live Streaming Babak 8 Besar Liga 3 Persiba Bantul vs PSGC Ciamis
Tak ada pilihan lain selain menang bagi Johan Manaji dan kawan-kawan guna melapangkan jalan promosi ke Liga 2 musim depan.
Penulis: R.Hanif Suryo Nugroho | Editor: Gaya Lufityanti
TRIBUNJOGJA.COM - Kemenangan dibidik Persiba Bantul kala bersua tuan rumah PSFC Ciamis di babak 8 besar Grup Barat Liga 3 2018 di Stadion Galuh, Ciamis, Rabu (19/12/2018) pukul 15.30 WIB.
Ya, tak ada pilihan lain selain menang bagi Johan Manaji dan kawan-kawan guna melapangkan jalan promosi ke Liga 2 musim depan.
Terlebih hasil seri yang dituai di laga perdana usai bermain imbang 1-1 kontra PSCS Cilacap sementara menempatkan tim berjuluk Laskar Sultan Agung dalam posisi yang kurang diuntungkan.
Baca: 13 Langkah Flawless Make Up Look Flormar, Lengkap dengan Video Tutorial
Sebab, hasil draw di laga ini dipastikan membuat misi Persiba naik kasta akan makin sulit kendati masih menyisakan satu laga sisa kontra Bogor FC, Sabtu (22/12/2018) mendatang.
"Kami tidak punya pilihan lain selain menang di laga lawan PSGC. Apalagi di pertandingan perdana kami hanya bisa ambil satu poin meski sempat unggul terlebih dulu," kata pelatih asal Jawa Timur tersebut pada Tribunjogja.com.
Suwandi menegaskan timnya telah melupakan hasil sedikit mengecewakan di laga perdana lalu.
Ia pun meminta pada Johan Manaji dkk untuk fokus meraih kemenangan di laga lawan tuan rumah ini demi membuka peluang mengunci satu dari tiga jatah di Grup B babak 8 besar menuju Liga 2 musim depan.
"Persiapan sudah kami lakukan. Kami optimis dapat menuai hasil maksimal di laga ini, apalagi dua pemain yang sebelumnya absen karena akumulasi kartu yaitu Untung dan Shodiq sudah bisa dimainkan," ujar Suwandi.
Baca: Persiba Bantul Berhasrat Jadi Tuan Rumah 8 Besar Liga 3 2018
Disinggung mengenai kekuatan calon lawannya, Suwandi mengaku mewaspadai faktor non teknis seperti yang diterima pada laga perdana lalu kala wasit memberi hadiah penalti pada PSCS tanpa sebab yang jelas.
"Kami harap pemain fokus pada pertandingan, ini yang selalu saya sampaikan. Motivasi serta kebersamaan ini menjadi modal penting menyongsong laga krusial lawan PSGC," pungkasnya.
Sementara itu, manajer Persiba Bantul, Endro Sulastomo berharap doa serta dukungan seluruh masyarakat Kabupaten Bantul agar Persiba dapat meraih kemenangan demi melapangkan jalan promosi ke Liga 2 musim depan.
"Mohon doa dan restu untuk seluruh elemen suporter pecinta Persiba, dan juga seluruh masyarakat Bantul agar kita bisa menang di laga kedua lawan PSGC, Rabu (19/12/2018)," pungkas Endro.
Baca: Babak 8 Besar Liga 3 2018: Persiba Bantul Jumpa PSCS Cilacap di Laga Perdana
Prediksi Susunan Pemain :
Persiba Bantul : Jordyno, Azmi, Satria Wira, Abid, Dicky, Untung Wibowo, Yudha Alkanza, Johan Manaji, Kasim Botan, Wisnu, Renaldy
PSGC Ciamis : Bayu Ally, Ardi, Gilang, Ivan, Khairunnas, Akbar, Aldy Imron, Chrystina, Dean Nurhaji, Ganjar Kurniawan, Muhammad Arip
Berikut link live streaming Persiba Bantul vs PSGC Ciamis :
Catatan:
- Jadwal sewaktu-waktu bisa berubah.
- Link live streaming babak delapan besar Liga 3 hanya informasi untuk pembaca.
- Tribunjogja.com tidak bertanggung jawab terhadap copy rights dan kualitas siaran babak delapan besar Liga 3 antara Persiba Bantul vs PSGC Ciamis (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/logo-persiba-bantul-2017_20170222_210157.jpg)