Bisnis

Konsumsi Data dan Penetrasi Smartphone XL Axiata Meningkat

Penetrasi smartphone XL Axiata meningkat 8 poin menjadi 78% pada akhir periode 9 bulan tahun ini dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Editor: Gaya Lufityanti
istimewa
Petugas sedang melakukan maintanance di BTS 4G XL di Tomohon. Jaringan 4G LTE XL Axiata saat ini telah menjangkau 338 kota/kabupaten di berbagai wilayah di Indonesia, dengan hampir 16.000 BTS 4G, serta lebih dari 44.000 BTS 3G. 

Laporan Calon Reporter Tribun Jogja, Yosef Leon Pinsker

TRIBUNJOGJA.COM, JAKARTA - Sepanjang sembilan bulan di tahun 2018, proposisi yang kuat dari XL Axiata berhasil meningkatkan manfaat dan pengalaman penggunaan layanan data menjadi semakin baik.

Dengan dukungan jaringan data yang semakin kuat dan penawaran program-program data menarik lainnya, penetrasi smartphone XL Axiata meningkat 8 poin menjadi 78% pada akhir periode 9 bulan tahun ini dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Baca: Pulihkan Lombok, XL Axiata Donasikan Sekolah Darurat dan Pusat Komando Penanggulangan Bencana

Sedangkan pada kuartal ketiga ini, produk XL meraih sukses melalui penawaran paket bundling smartphone 4G Xtream Ultima yang mampu meningkatkan adopsi  smartphone dan di saat yang sama juga mendorong penggunaan data.

"Strategi dual brand yang didukung dengan investasi secara berkelanjutan pada jaringan,  terbukti mampu meningkatkan manfaat dan pengalaman  serta meningkatkan monetisasi data di pasar kami," kata Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini melalui siaran resmi yang diterima Tribunjogja.com, Kamis (1/11/2018).

Keberhasilan dalam penawaran berbagai produk tersebut, tambahnya, juga tak terlepas dari dukungan kinerja jaringan data yang kuat.

Untuk memperkuat jaringan data ini, XL Axiata terus melanjutkan program investasi jaringan guna meningkatkan pengalaman penggunaan layanan data bagi pelanggan.

Hasilnya, jaringan 4G XL Axiata sekarang telah menjangkau 387 kota/kabupaten di berbagai penjuru wilayah di Indonesia dengan lebih dari 28.000 BTS 4G. Jaringan Data juga ditopang oleh lebih dari 50.000 BTS 3G.

Jumlah total BTS XL Axiata kini lebih dari 116.000 BTS.

Baca: Paket Internet XL Terbaru : Kuota Internet Hingga 70GB, Harga dan Cara Mengaktifkannya

"Fokus perluasan jaringan data ini termasuk juga ditujukan ke wilayah luar Pulau Jawa.  Peningkatan investasi di luar Jawa ini terus berlanjut dan kini sudah terasa hasilnya, yaitu terus meningkatnya trafik pemakaian dan juga pertumbuhan pendapatan di wilayah luar Jawa, yang selanjutnya berkontribusi signifikan terhadap kinerja kuat XL Axiata," sambungnya.

Saat ini XL Axiata memiliki total 53,9 juta pelanggan, di mana 42 juta pelanggan di antaranya merupakan pengguna smartphone. Jumlah pengguna smartphone ini meningkat 14% dari periode yang sama di tahun lalu.

Adapun pelanggan XL Axiata yang aktif menggunakan layanan data saat ini juga telah mencapai 80% dari total pelanggan. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved