Techno

Game Online PC: Rilis 'Fortnite: Save the World' Gratis Ditunda

Bagi penggemar gim Fortnite dan yang telah menantikan seri 'Save the World' tampaknya harus lebih bersabar untuk free-to-play.

Penulis: Fatimah Artayu Fitrazana | Editor: Yoseph Hary W
instagram.com/fortnite
Fortnite 

TRIBUNJOGJA.COM - Bagi penggemar gim Fortnite dan yang telah menantikan seri 'Save the World' tampaknya harus lebih bersabar untuk free-to-play.

Hal tersebut dikarenakan jadwal perilisan Fortnite: Save the World gratis tidak akan terjadi tahun ini.

Pengumumannya disampaikan oleh pengembang Fortnite, Epic Games melalui laman resmi mereka, Senin (22/10/2018).

"Tidak ada permainan gratis di tahun 2018," tulis Epic Games terkait perilisan Fortnite: Save the World.

Mereka menambahkan, "Kami memutuskan untuk tidak meluncurkan Save the World free-to-play tahun 2018."

Dilansir Tribubjogja.com dari laman Comic Book, para penggemar yang ingin bermain secara cuma-cuma harus menunggu setidaknya hingga tahun depan.

Namun, Epic Games kini sedang mengadakan promo potongan harga bagi yang sudah tidak sabar ingin bermajn Fortnite: Save the World.

Game seri ini memiliki empat jenis, yaitu The Standard, Deluxe, Super Deluxe, dan Limited Founder.

Selain itu mereka juga merilis seri Halloween, Fortnitemares Event.

(Tribun Jogja/ Fatimah Artayu Fitrazana)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved