Film

Versi Live Action Serial Animasi 'Avatar: The Last Airbender' Bakal Tayang di Netflix

Versi Live Action Serial Animasi 'Avatar: The Last Airbender' Bakal Tayang di Netflix

Penulis: Fatimah Artayu Fitrazana | Editor: Iwan Al Khasni
ign.com
Poster serial animasi "Avatar: The Last Bender" 

TRIBUNJOGJA.COM - Setelah tayang perdana tahun 2005 di Nickelodeon, serial animasi Avatar kini akan dibuat versi live-action dan tayang di Netflix.

Pengumuman live-action dari serial yang juga dikenal dengan "The Legend of Korra," ini disampaikan oleh pembuat serial aslinya, Bryan Konietzko dan Michael Dante DiMartino.

Sebelumnya, versi live-action sempat akan tayang di bioskop dan digarap oleh sutradara M. Night Shyamalan, delapan tahun lalu, namun gagal.

Dilansir Tribunjogja.com dari laman CBS, Senin (24/9/2018), Konietzko dan DiMartino tak hanya akan menceritakan ulang kisah di serial, tapi juga menambahkan beberapa format baru.

Sementara untuk musik di live-action ini, Netflix bekerjasama dengan Jeremy Zuckerman.

Zuckerman telah menjadi komposer untuk serial animasi "Avatar: The Last Bender" sebelumnya.

Baca: Movie of the Week: 7 Kabar Film September 2018, dari Joker Sampai Alpha

Baca: Film September: Marlina: Si Pembunuh dalam Empat Babak Menuju Oscar 2019

Baca: Film September: Alpha Kisah Petualangan Manusia Prasejarah dan Serigala

Jeremy Zuckerman mengumumkan sendiri keterlibatannya di live-action Avatar di Netflix melalui akun Twitter pribadinya.

Kartun serial "Avatar: The Last Bender" kali pertama tayang di Nickelodeon dari tahun 2005 hingga 2008. (Tribun Jogja/ Fatimah Artayu Fitrazana)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved