Edy Rahmayadi Belum Putuskan Nasib Luis Milla

Edy Rahmayadi bukan tak sadar dengan harapan publik, ia menyebut keputusan soal nasib Milla tidak tergantung padanya seorang.

Editor: iwanoganapriansyah
Mochamad Hary Prasetya / BolaSport.com
Pelatih timnas U-19, Indra Sjafri, bersama pelatih timnas senior, Luis Milla, dan pelatih timnas U-16, Fakhri Husaini 

TRIBUNJOGJA.COM - Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, mengakui Luis Milla merupakan pelatih hebat.

Pasca-kekalahan timnas U-23 Indonesia dari Uni Emirat Arab di perdelapan final cabang sepak bola Asian Games 2018, tagar #saveluismilla masih terus bertebaran di media sosial hingga kini.

Edy Rahmayadi bukan tak sadar dengan harapan publik, ia menyebut keputusan soal nasib Milla tidak tergantung padanya seorang.

"Kalau ditanya sebagai Ketua Umum PSSI, saya sudah mapan dengan orang-orang ini. Namun, kan enggak bisa saya menentukan begitu. Ada 17 orang Exco yang akan bersidang," ujar Edy Rahmayadi saat mengunjungi latihan timnas U-16 Indonesia di Stadion Teladan, Minggu (26/8/2018) sore.

Selain itu, Edy mengatakan sejatinya bukan hanya kontrak Milla yang habis saat ini.

"Semua yang jatuh kontrak, pembentukan tim baru. Seperti usia U-15 belum ada pelatihnya. Lantas, U-17, sudah ada, ini dia (U-16, red)," kata Edy.

Menurut Edy, dalam waktu dekat akan digelar sidang Exco yang salah satu agendanya menentukan masa depan Luis Milla di timnas Garuda.

"Saya katakan Luis Milla hebat. Dia bisa membuat satu sepak bola Indonesia punya warna," ucap Edy Rahmayadi. (Abdi Panjaitan/BolaSport)

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved