Soccer Style

Laga Kontra PSS Sleman Jadi Acuan Jafri Sastra Menakar Kekuatan PSIS Semarang

Dari dua laga uji coba tersebut, Jafri mengaku ingin melihat karakter individu pemain yang baru ia tangani.

Penulis: R.Hanif Suryo Nugroho | Editor: Ari Nugroho
CHRISTINA KASIH/BOLASPORT.COM
Jafri Sastra (kedua dari kiri), saat diperkenalkan sebagai pelatih baru PSIS Semarang dalam konferensi pers di Mes PSIS, Kamis (23/8/2018). 

TRIBUNJOGJA.COM - Usai terpilih menjadi pelatih kepala menggantikan Vincenzo Annese, pelatih PSIS Semarang Jafri Sastra bergerak cepat melakukan evaluasi guna memperbaiki performa Mahesa Jenar menyongsong sisa laga diputaran kedua Liga 1 2018.

Dua rentetan laga uji coba kontra Persibat Batang, Jumat (24/8) dan PSS Sleman tiga hari berselang, Minggu (26/8/2018) akan digunakan Jafri Sastra untuk menakar kekuatan timnya.

Pelatih asal Padang tersebut mengaku dua laga uji coba ini sangat menguntungkan baginya, dari rencana awal yang hanya melakukan game internal untuk melihat performa penggawa Mahesa Jenar.

Baca: Putus Kontrak Pelatih Asal Italia, PSIS Langsung Tunjuk Jafri Sasta jadi Arsitek Anyar Mahesa Jenar

"Dua laga uji coba ini mendukung penilaian kami secara menyeluruh. Akan saya lihat semuanya. Kita akan turunkan tim berbeda saat lawan Batang dan Sleman,” terang Jafri Sastra, Kamis (23/8/2018).

Dari dua laga uji coba tersebut, Jafri mengaku ingin melihat karakter individu pemain yang baru ia tangani.

Baca: PSIS Semarang Resmi Gaet Eks Pelatih Persis Solo

Jafri Sastra hanya punya waktu sekitar dua pekan untuk mempersiapkan tim menuju laga lawan PSMS Medan di Stadion Teladan Medan pada 12 September mendatang.

Jafri didatangkan untuk membawa Mahesa Jenar keluar dari zona degradasi.

Dalam 20 pertandingan, PSIS Semarang hanya mencatatkan lima kemenangan, lima hasil imbang dan menelan sepuluh kekalahan. PSIS saat ini ada di peringkat 17 dengan koleksi 20 poin.(TRIBUNJOGJA.COM)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved