Piala Dunia 2018
Tumbang 0-3 dari Kroasia, Argentina Masih Punya Kans Lolos ke 16 Besar, Ini Syaratnya
Gol pertama Kroasia dicetak di menit ke-53 oleh Ante Rebic dengan memanfaatkan kesalahan fatal kiper Argentina
Penulis: R.Hanif Suryo Nugroho | Editor: Muhammad Fatoni
TRIBUNJOGJA.COM - Peluang Argentina untuk bertahan di Piala Dunia 2018 berada di ujung tanduk, setelah kalah 0-3 dari Kroasia di babak penyisihan Grup D, Kamis (21/06) malam atau Jumat dini hari WIB.
Di laga pertama, Argentina hanya bisa bermain imbang 1-1 saat menghadapi Islandia.
Bagi Kroasia, kemenangan kedua yang mereka raih ini memastikan satu tiket ke babak 16 besar, setelah di pertandingan pertama mereka menang 2-0 atas Nigeria.
Laga Argentina-Kroasia berakhir tanpa gol di babak pertama.
Memasuki babak kedua, Kroasia tampil lebih dominan, sementara Argentina terlihat tidak memiliki strategi untuk menekan lawan.
Gol pertama Kroasia dicetak di menit ke-53 oleh Ante Rebic dengan memanfaatkan kesalahan fatal kiper Argentina, Willy Caballero.
'Umpan' dari Caballero ia lesakkan ke gawang melalui tendangan voli.
Pemain veteran Luka Modric mencetak gol kedua di menit ke-80 melalui tendangan keras dari luar kotak penalti dan gol ketiga, di akhir babak kedua yang di atas kertas mengubur peluang Argentina untuk lolos ke babak 16 besar- dicetak oleh Ivan Rakitic, lagi-lagi dengan memanfaatkan lemahnya pertahanan Argentina.
Lionel Messi turun di laga ini, namun buruknya kerja sama tim membuat Argentina, yang dua kali menjuarai Piala Dunia, tak berdaya menghadapi Kroasia.
Peluang Argentina untuk lolos ke babak 16 besar pun belum sepenuhnya tertutup. Tapi nasib mereka juga ditentukan oleh hasil laga lain.
Seperti diketahui, saat ini di Grup D, Kroasia dan Argentina sudah memainkan dua pertandingan.
Sementara Nigeria dan Islandia baru akan saling berhadapan pada Jumat (22/6/2018) malam WIB.
Jika Islandia menang, maka Argentina harus mengalahkan Nigeria di laga terakhir, Rabu (27/6/2018) dini hari WIB.
Tak cuma itu, Argentina juga harus berharap Islandia kalah dari Kroasia di laga terakhir dan kalah selisih gol dari mereka.
Jika Nigeria dan Islandia imbang, Argentina butuh kemenangan atas Nigeria plus hasil imbang atau kekalahan Islandia di laga melawan Kroasia.
Jika Nigeria menang atas Islandia, maka Argentina wajib menang di pertandingan terakhir.
Argentina juga harus punya selisih gol lebih baik daripada Islandia apabila mereka menang atas Kroasia di laga pamungkas. (*)
