Bisnis
HokBen Rilis Menu Baru Bento Ramadan
Limited time offer (LTO) ini diluncurkan untuk menemani berbuka puasa dengan enam pilihan paket dari Bento Ramadan 1 dan 2 serta Bento Ramadhan ABCD.
Penulis: Victor Mahrizal | Editor: Gaya Lufityanti
Laporan Reporter Tribun Jogja, Victor Mahrizal
TRIBUNJOGJA.COM, JAKARTA - PT Eka Bogainti pengelola gerai HokBen merilis menu Bento Ramadan.
Limited time offer (LTO) ini diluncurkan untuk menemani berbuka puasa dengan enam pilihan paket dari Bento Ramadan 1 dan 2 serta Bento Ramadhan ABCD.
Marketing Communications Group Head HokBen Francisca Lucky, mengatakan menu Bento Ramadan ini sudah bisa didapatkan sejak 14 Mei 2018 lalu di seluruh gerai HokBen.
Sampai dengan Februari, HokBen sudah memiliki 143 gerai di Jawa dan Bali.
"Menu yang keluar setiap tahun Bento Ramadhan tema kami adalah Indahnya Berbagi Kebaikan," ujar Fransisca.
Keenam paket menu Ramadan lengkap dengan takjil yang dapat dinikmati para pelanggan pada waktu berbuka puasa di HokBen, telah tersedia di seluruh gerai HokBen sejak 14 Mei 2018.
"Tahun ini kami bekerjama dengan Teh botol sosro untuk minumnya dan ada chese cake atau creem cheese cake," lanjut Fransisca.
Nantinya, menu khusus Ramadan tersebut akan ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 43.000-Rp 55.000 sudah termasuk pajak.
Selain menu Bento Ramadan, perusahaan juga memberikan promo untuk setiap pembelian Omiyage untuk empat orang gratis empat Teh Botol Sosro 250 ml dan enam orang gratis enam Teh Botol Sosro 250 ml.
"Berbuka puasa dengan HokBen kini menjadi lebih hangat dan menyenangkan karena dilakukan bersama dengan teman maupun keluarga," kata Fransisca.
Tidak hanya menu berbuka untuk sahur perusahaan juga menawarkan skema promo.
"Promo sahur gratis Shrimp Dumpling Soup, jadi karena peak season kami berikan untuk early order sebelum jam 2 pagi kami berikan Shrimp Dumpling Soup," ujarnya.
Tidak seluruh gerai HokBen melayani demand untuk sahur hanya sebagian kecil gerai yang terletak di kota besar saja.
Oleh karena itu, perusahaan akan melakukan utilisasi operasional untuk gerai 24 jam.
"Store HokBen yang melayani 24 jam saat ini ada 19 gerai HokBen di Jabodetabek, Yogyakarta, dan Surabaya," lanjutnya.
Selain itu, perusahaan juga selama bulan Ramadan menggandeng perbankan dan platform e-commerce untuk memberikan promo.
Setidaknya ada sepuluh promo untuk pembelian melalui non tunai selama Bulan Ramadan baik untuk berbuka maupun sahur.
"Ada 10 promo dengan partner itu seperti Bank Permata, Citi Bank, BCA, UOB, Mandiri, Visa, JD.ID, Go-Food dan lainnya. Kami selama Ramadan kerjasama dengan partner untuk promo-promo di HokBen," kata Fransisca.(tribunjogja.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/hokben-merilis-menu-bento-ramadan-sepanjang-ramadan-2018_20180523_181002.jpg)