Pasar Keroncong Kotagede Digelar Sabtu Pekan Ini
Festival musik keroncong terbesar ini bakal digelar pada hari Sabtu, 9 Desember 2017 mendatang dan mengambil tempat di Kotagede Yogyakarta.
Penulis: Yudha Kristiawan | Editor: Ari Nugroho
Laporan Reporter Tribun Jogja Yudha Kristiawan
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Pasar Keroncong Kotagede kembali digelar tahun ini.
"Gotong Keroncong Bebarengan" adalah tema yang diangkat di penyelenggaraan yang ketiga ini.
Festival musik keroncong terbesar ini bakal digelar pada hari Sabtu, 9 Desember 2017 mendatang dan mengambil tempat di Kotagede Yogyakarta.
Sutikno, Wakil dari Dinas Pariwisata DIY yang hadir dalam jumpa pers siang ini menuturkan, musik Keroncong sebenarnya sudah lama hidup di Yogyakarta khususnya Kotagede.
Baca: Maestro Keroncong Waldjinah Masuk RS, Netizen Ramai-ramai Kirim Doa untuk Kesembuhannya
Penyelenggaraan pasar keroncong ini menjadi salah satu cara untuk mengenalkan musik keroncong kepada generasi muda.
Selain itu, melalui potensi musik keroncong ini juga diharapkan bisa meningkatkan daya tarik wisatawan berkunjung ke Kotagede yang memiliki beragam destinasi wisata.
"Setidaknya bisa nguri uri budaya. Diharapkan stigma keroncong yang selama ini dianggap musik orang tua, sekarang yang ikut tampil bahkan didominasi angkatan muda," terang Sutikno, Rabu (6/12/17).(TRIBUNJOGJA.COM)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/pasar-keroncong-kotagede_20171206_124703.jpg)