Beginilah Penampakan Logo Merek Ternama yang Ramah Lingkungan
Hal ini dia lakukan karena perusahaan-perusahaan besar mencetak begitu banyak logo mereka.
Penulis: Fatimah Artayu Fitrazana | Editor: Muhammad Fatoni
TRIBUNJOGJA.COM - Seorang grafis desainer asal Prancis, Sylvain Boyer, merancang logo merek-merek ternama menjadi bentuk yang lebih menghemat tinta.
Hal ini dia lakukan karena perusahaan-perusahaan besar mencetak begitu banyak logo mereka.
Menurutnya, walaupun dicetak menggunakan material bahan yang ramah lingkungan sekalipun, perubahannya hanya sedikit.
Dia mengklaim proyeknya untuk mengganti logo menjadi lebih irit tinta akan lebih efektif menekan pengeluaran perusahaan dan lebih ramah lingkungan.
Dibandingkan dengan menggunakan bahan yang ramah lingkungan, tapi tintanya masih tebal. Itu adalah pemborosan.
Sylvain menamai proyek kampanye ini dengan 'Ecobranding.'
Dia memulainya sejak 2013.
Kampanye 'Ecobranding' ini dimulai dengan mendesai ulang logo merek-merek terkenal dunia.
Dia mengklaim desainnya itu bisa menghemat 10 - 39 persen penggunaan tinta pada pencetakan logo.
Logo Apple Inc. jika diubah menjadi seperti desain dari Sylvain dapat menghemat 22,32%
Sedangkan logo kedai kopi dunia, Starbucks, dapat mengirit pengeluaran minus 38,57% kalau menggunakan desai versi Sylvain.
Perusahaan logistik dunia FedEx dapat mengurangi produksi penggunaan tintanya sebanyak 18.19%.
Merek retail internasional ini dapat memotong anggaran penggunaan tinta mencapai 29,96%.
Restoran cepat saji Mc Donald, banyak mencetak untuk keperluan kemasan mereka. Dan pengeluaran untuk pencetakkannya akan berkurang jika penggunaan tintanya juga berkurang.
Nike terkenal memiliki tinta warna solid di logonya. Menurut desain ulang dari Sylvain, penggunaan tinta Nike bisa hemat 26,33% jika digunakan.
Kalau kamu lebih suka logo original yang katanya lebih boros tinta atau desain ulang Sylvain yang diklaim lebih hemat tinta dan ramah lingkungan?
(Tribun Jogja/ Ftaimah Artayu Fitrazana).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/logo2_20171204_164557.jpg)