Main di Babak Kedua, Nilai Evan Dimas Sempurna: 100!

Gol timnas Indonesia dicetak oleh Lerby Eliandry (menit ke-31), Rezaldi Hehanusa (34'), dan Septian David Maulana (49').

Editor: ribut raharjo
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM
Gelandang timnas Indonesia, Evan Dimas, berduel dengan pemain Thailand di laga pembuka Grup B SEA Games 2017 di Stadion Shah Alam, Malaysia, Selasa (15/8/2017). 

TRIBUNJOGJA.COM - Timnas Indonesia menang 3-1 atas Kamboja di laga persahabatan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (4/10/2017).

Gol timnas Indonesia dicetak oleh Lerby Eliandry (menit ke-31), Rezaldi Hehanusa (34'), dan Septian David Maulana (49').

Adapun gol Kamboja datang dari lesakan Chan Vathanaka (48').

Dalam laga itu pelatih timnas Indonesia, Luis Milla, menyimpan gelandang Evan Dimas pada 45 menit pertama.

Evan baru diturunkan Luis Milla pada babak kedua.

Meski 28 menit bermain, Evan tetap sempat memamerkan performa eksplosif.

Dilansir BolaSport.com dari Labbola, pesepak bola berusia 22 tahun ini menorehkan seratus persen operan akurat!

Total 16 sodoran bola dari Evan mengalir sempurna ke rekan setimnya.

Selain itu, Evan juga mengirimkan satu umpan silang yang berhasil menemui kawannya.

Akan tetapi, ada dua hal minor yang masih dimiliki Evan.

Dari masing-masing satu percobaan dalam duel udara dan melewati lawan, Evan gagal.

Berita ini sudah tayang di Bolasport.com dengan judul: Indonesia Vs Kamboja - Main Cuma 28 Menit, Statistik Evan Dimas Serba-Bernilai 100!

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved