Idul Adha 2017
Telkomsel Serahkan 41.000 Paket Hewan Kurban
Telkomsel memberikan bantuan hewan kurban berupa 130 ekor sapi dan 675 ekor kambing untuk warga masyarakat di ratusan titik di berbagai wilayah
Penulis: Victor Mahrizal | Editor: Ikrob Didik Irawan
Laporan Reporter Tribun Jogja Victor Mahrizal
TRIBUNJOGJA.COM - Pada Hari Raya Idul Adha 10 Dzulhijjah 1438 Hijriyah, Telkomsel memberikan bantuan hewan kurban berupa 130 ekor sapi dan 675 ekor kambing untuk warga masyarakat di ratusan titik di berbagai wilayah Indonesia.
Di wilayah Jawa Tengah dan DIY Telkomsel memberikan bantuan Hewan Kurban sebanyak 3 ekor sapi dan 64 kambing yang tersebar di 29 kota yang secara serentak diserahkan pada hari ini, 30 Agustus 2017.
Di Semarang telah diakukan penyerahan hewan kurban oleh GM Sales Region Jateng and DIY Telkomsel Djony Heru Suprijatno kepada Kasbari, Takmir Musala Shubulus Salam, Gombel.
“Alhamdulillah Telkomsel kembali berkurban pada tahun ini. Hal ini merupakan agenda tahunan rutin yang diadakan Telkomsel untuk berbagi bersama dengan masyarakat sekitar melalui momen Idul Adha,” kata Djony.(tribunjogja.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/hewan-kurban-telkomsel_20170831_123241.jpg)