Korban Kebakaran akan Disantuni, Warga Diminta Jaga Kerukunan

Rumah para korban untuk sementara tidak bisa ditinggali, pihak Kecamatan juga akan segera membuatkan tempat tinggal sementara.

Penulis: sis | Editor: oda
tribunjogja/hening wasisto
Salah satu rumah warga atas nama Suratni dari total tiga rumah yang ludes dilalap si jago merah akibat kebakaran yang terjadi pada Minggu, (11/6) di Kampung Mangkuenagaran, Panembahan, Kraton. 

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Polsek Kraton bersama Kecamatan Kraton segera mengambil langkah cepat terkait kebakaran yang melalap tiga rumah warga Kampung Mangkunegaran Panembahan Kraton pagi tadi, Minggu (11/6/2017).

Baca: Tiga Rumah di Wilayah Keraton Dilalap Api

Kapolsek Kraton, Kompol Etty Haryanti sewaktu ditemui Tribunjogja.com di markasnya pagi tadi mengatakan, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan pihak Kecamatan Kraton yang hasilnya Kecamatan Kraton akan memberikan bantuan berupa bantuan logistik kepada para korban.

"Tadi Pak Camat sudah mengkonfirmasi akan segera memberikan bantuan logistik," ujar Etty.

Imbuhnya, karena rumah para korban untuk sementara tidak bisa ditinggali, pihak Kecamatan juga akan segera membuatkan tempat tinggal sementara.

Baca: Api Pelalap 3 Rumah Bersumber dari Tungku Kayu Bakar

Ia pun mewanti-wanti kepada warga sekitar khususnya para tetangga untuk tepa selira, yaitu dengan memberikan tumpangan sementara kepada para korban kebakaran.

"Ayolah sebagai tetangga bisa saling bantu meringankan beban para korban, sebagai tetangga kita harus rukun dan wajib tolong menolong," pungkas Etty. (*)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved