Kompetisi Liga 2 Bergulir 18 April

Dalam surat itu, operator liga mengundang seluruh perwakilan klub menghadiri manager meeting yang akan dilaksanakan di Markas Kostrad.

Penulis: Hari Susmayanti | Editor: oda
net
ilustrasi sepakbola 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Hari Susmayanti

TRIBUNJOGJA.COM, BANTUL - Setelah sempat berubah beberapa kali, kick-off Liga 2 akhirnya ditetapkan oleh operator kompetisi, PT Liga Indonesia Baru akan dilaksanakan pada 18 April mendatang.

Sebagai langkah awal, pihak operator sudah mengirimkan undangan manager meeting kepada manajemen klub.

Media Officer Persiba Bantul, Herry Fahamsyah mengatakan, pihaknya sudah menerima surat undangan manager meeting Minggu (26/3/2017) kemarin.

Dalam surat itu, operator liga mengundang seluruh perwakilan klub menghadiri manager meeting yang akan dilaksanakan di Markas Kostrad, Kamis (30/3/2017) mendatang mendatang.

"Surat (undangan manager meeting, Red) datang tadi siang (kemarin, Red)," katanya, Minggu (26/3/2017).

Menurut Herry, manajemen merasa lega dengan adanya undangan manager meeting Liga 2. Dengan adanya undangan tersebut, berarti kick-off Liga 2 dipastikan segera digelar bulan depan.

Selengkapnya, simak di edisi cetak Tribun Jogja Senin (27/3/2017). (*)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved