Hasil Pertandingan Liga Champions Rabu Dini Hari

Barcelona berhasil melumat tamunya Borussia Moenchengladbach dengan skor 4-0 di Stadion Camp Nou

Editor: Iwan Al Khasni
uefa.com
Lionel Messi 

TRIBUNJOGJA.COM, BASEL - Kemenangan besar berhasil diraih oleh klub-klub top Eropa di matchday keenam Liga Champions.

Barcelona berhasil melumat tamunya Borussia Moenchengladbach dengan skor 4-0 di Stadion Camp Nou.

Arda Turan menjadi bintang di laga ini dengan tiga golnya ke gawang Moenchengladbach.

Tak mau kalah dengan Barcelona dan Arda Turan, Arsenal juga melakukan hal yang sama di matchday terakhir.

Bermain tandang ke Basel, Arsenal menang telak 4-1 atas tuan rumah.

Penyerang Arsenal Lucas Perez menjadi bintang dengan tiga golnya ke gawang Basel.

Sementara itu laga bigmatch antara Bayern Muenchen kontra Atletico Madrid berakhir dengan kemenangan bagi tuan rumah.

Bayern Muenchen menang tipis 1-0 atas Atletico Madrid berkat gol tendangan bebas Robert Lewandowski.

Sementara itu Manchester City harus rela bermain imbang 1-1 dengan Celtic di matchday terakhir.

Dynamo Kiev secara mengejutkan mampu mempermak Besiktas enam gol tanpa balas di kandang sendiri.

Berikut hasil lengkap Liga Champions Rabu (7/12/2016) dini hari WIB.

Hasil matchday keenam Liga Champions
Kemenangan besar berhasil diraih oleh klub-klub top Eropa di matchday keenam Liga Champions.
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved