Persiba Bantul

Manajemen Persiba Bantul Ingin Sewa Gedung Disperindagkop

Langkah ini diambil oleh pihak manajemen supaya segera mendapatkan tempat baru untuk memindahkan seluruh aset yang masih tersimpan di mess

Penulis: Hari Susmayanti | Editor: Muhammad Fatoni
indobolanews.com
Logo Persiba Bantul 

TRIBUNJOGJA.COM, BANTUL - Manajemen Persiba Bantul mengajukan permohonan sewa eks gedung Disperingkop sebagai pengganti kantor sekretariat dan mess lama yang sudah habis masa kontraknya.

Langkah ini diambil oleh pihak manajemen supaya segera mendapatkan tempat baru untuk memindahkan seluruh aset yang masih tersimpan di mess lama.

Sekretaris umum (Sekum) Persiba Bantul, Heri Fahamsyah mengatakan setelah melalui koordinasi di internal manajemen, pihaknya sepakat untuk mengajukan permohonan sewa gedung baru. Pilihannya, manajemen membidik eks gedung kantor Disperindagkop sebagai kantor sekretariat dan mess pemain Persiba.

"Ini kita minta Mas Wikan selaku Sekretaris Pengcab Askab dan Persiba buat surat permohonan sewa gedung. Kalau kita inginnya di gedung eks kantor Disperindagko," katanya saat dihubungi Tribun Jogja, Rabu (21/9/2016).

Meski mengajukan permohonan sewa gedung eks kantor Disperindagkop, menurut Hari manajemen Persiba siap untuk menerima keputusan pemerintah terkait gedung mana yang akan diizinkan untuk disewa.

Bagi manajemen, yang terpenting gedung yang akan ditempai masih cukup layak. (*)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved