PON Jawa Barat

Tekuk Jateng 2-0, Voli Pasir Putri DIY I Melaju ke Babak 8 Besar

Tim DIY I berhasil melaju ke babak delapan besar cabang olahraga (cabor) bola voli pasir kategori putri dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX

Tribun Jogja/Susilo Wahid
Pertandingan voli pasir putri antara DIY II dan Jateng I di Lapangan Voli Pasir Kompleks Stadion Arcamanik, Bandung, Minggu (18/9/2016. 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Susilo Wahid Nugroho

TRIBUNJOGJA.COM, BANDUNG - Tim DIY I berhasil melaju ke babak delapan besar cabang olahraga (cabor) bola voli pasir kategori putri dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/2016 Jawa Barat.

Hasil ini didapat setelah DIY mampu menekuk Jawa Tengah (Jateng) II dengan dua set langsung 21-15, 21-7.

Bertanding di Lapangan Voli Pasir Kompleks Stadion Arcamanik, Bandung, Minggu (18/9/2016) sore kemarin, dua atlet putri andalan DIY I, Vitria/Yokebed memang bermain tanpa beban.

Dari awal set pertama, mereka sudah memimpin perolehan skor mengandalkan penempatan bola yang baik.

Walhasil, DIY I selalu memimpin perolehan skor hingga pertandingan usai.

Sedangkan Jateng II yang diperkuat Safaatul/Wulan yang beberapa kali berusaha menempel perolehan poin DIY I tampak kesulitan.

Pertandingan usai DIY I mengunci hasil kemenangan dua set langsung dengan skor 21-15, 21-7. (tribunjogja.com)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved