Ramadan 1437
Grand Aston Yogyakarta Siapkan Menu Spesial Ramadan Berbasis Daging Sapi
Menyambut Ramadan, Grand Aston Yogyakarta Hotel & Convention Center (GAYH) menghadirkan menu spesial "Rangga."
Penulis: Rento Ari Nugroho | Editor: Ikrob Didik Irawan
Laporan Reporter Tribun Jogja, Rento Ari Nugroho
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Menyambut Ramadan, Grand Aston Yogyakarta Hotel & Convention Center (GAYH) menghadirkan menu spesial "Rangga."
Menu spesial andalan pada paket ini berbasiskan daging sapi dan bisa dinikmati di beberapa spot yang ada di hotel.
Marketing Communication Manager GAYH, Sankar Adityas Cahyo menjelaskan, Rangga merupakan akronim dari Ramadhan iNG Grand Aston yaitu makan sepuasnya dikala waktu buka puasa selama bulan Ramadhan.
"Kali ini akan dibuka 3 tempat yaitu di Saffron Restaurant di lantai Lobby, Foyer Ruangan Pertemuan di lantai 1 dan Vanilla Sky Lounge di lantai 9 sehingga dapat mengakomodasi kebutuhan tamu untuk berbuka puasa lebih luas lagi," kata Sankar, Rabu (8/6/2016).
Dalam program ini, lanjut Sankar, akan disiapkan berbagai jenis makanan pembuka misalnya kolak, kurma, jajan pasar dan berbagai manisan yang dapat menyegarkan disaat berbuka puasa.
Executive Chef Jojo dan timnya telah mempersiapkan berbagai menu handalan dengan berbasiskan Daging Sapi pada Ramadhan kali ini.
“Nanti akan disiapkan semua masakan dari daging sapi misalnya Sup Daging Sapi, Nasi Goreng Daging Sapi, Semur Daging Sapi, Beef Black Pepper, Burger Daging Sapi, dan masih banyak lagi masakan dari daging sapi,” ujar Chef Jojo disela kegiatannya di dapur.
Stal-stal makanan bertemakan masakan ala Asia, Barat, Middle East dan bebakaran pun turut meramaikan meja prasmanan disini.
Harga promo Ramadhan ini dibanderol mulai Rp 60.000 nett/orang maka semua hidangan dapat disantap sepuasnya, dimulai dari jam 17.00 setiap hari selama Ramadan 2016.
Tahun ini konsep promo Ramadan di Saffron Restaurant sangatlah berbeda dengan tahun kemarin, inovasi baru menu masakan berbasiskan daging sapi akan lebih ditonjolkan.
Sankar melanjutkan, berbagai manfaat dan kandungan gizi dari daging sapi pun bisa didapatkan yaitu membangun otot agar tumbuh lebih kencang dan kuat, sumber energi yang besar, protein, zat besi, selenium, zinc, vitamin B komplek, omega 3 dan lemak.
Rasa dan tekstur masakanpun selalu diperhatikan perpaduan bumbunya oleh Executive Chef Jojo sehingga tepat rasanya ketika dinikmati oleh para pecinta daging sapi.
"Para tamu dapat juga melakukan foto selfie, wefie, groufie ketika makan di sini dan di upload di instagram atau media sosial lainnya dengan menambahkan hastag #rangga #ramadhan #ing #grandaston maka akan berkesempatan memenangkan hadiah yang akan dipilih setelah lebaran yaitu menginap gratis di kamar Suite kami," katanya. (tribunjogja.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/aston-ramadan_hjk_20160609_234435.jpg)