Libur Kompetisi, Suporter PSIM Tetap Beraksi
Dituturkan oleh Hasiting, awal mula lahirnya 'Kabar Mataram' ini digagas oleh divisi media Brajamusti, PSIM Stats dan PSIM TV.
Penulis: Azka Ramadhan | Editor: oda
Laporan Reporter Tribun Jogja, Azka Ramadhan
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Meski PSIM Yogyakarta telah merampungkan agenda putaran pertama Indonesia Soccer Championship (ISC) B 2016, salah satu wadah suporternya, Brajamusti, tampak tak mau berdiam diri.
Sore ini, Sabtu (4/6/2016), di Wisma Soeratin, kompleks Monumen PSSI, Yogyakarta, divisi media Brajamusti membagikan newsletter bertajuk 'Kabar Mataram' kepada seluruh suporter PSIM secara gratis.
"Yang kami bagikan sore ini adalah 'Kabar Mataram' edisi ke dua, edisi pertama sudah dibagikan saat pertandingan menghadapi PPSM Magelang lalu," tandas koordinator divisi media Brajamusti, Hasting Pancasakti.
Dituturkan oleh Hasiting, awal mula lahirnya 'Kabar Mataram' ini digagas oleh divisi media Brajamusti, PSIM Stats dan PSIM TV.
Namun, untuk dua edisi pertama, jumlah yang dicetak masih sangat terbatas, atau hanya sekitar 500 eksemplar per edisi.
"Kedepan jumlah cetakan per edisi akan terus kami tingkatkan, apalagi animo dari teman-teman suporter sejauh ini sangat bagus," imbuhnya.
Selain berisi artikel-artikel ringan yang berhubungan erat dengan klub berjuluk Laskar Mataram tersebut, newsletter setebal empat halaman itu juga memuat edukasi untuk para suporter.
"Ya, karena tujuan utama kami adalah memberikan sepercik edukasi, selain untuk meningkatkan minat baca juga tentunya, yang bisa berdampak pada perluasan wawasan tentang klub kebanggaan," jelas Hasting.
Rencananya, selama libur kompetisi di sepanjang bulan suci Ramadaan hingga pasca Hari Raya Idul Fitri mendatang, 'Kabar Mataram' akan tetap terbit dalam jangka waktu dua minggu sekali.
"Karena tidak ada pertandingan, sosialisasi pembagian 'Kabar Mataram' kami galakan lewat media sosial dan menjalin koordinasi dengan laskar-laskar yang bernaung di bawah Brajamusti untuk mengirim perwakilan ke wisma," pungkas Hasting. (tribunjogja.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/brajamusti_20160604_182617.jpg)