Grand Artos Hotel Gelar Donor Darah

Grand Artos Hotel & Convention Magelang kembali menggelar aksi sosial Donor Darah bertajuk “Give the Gift of Live”, Rabu (17/3/2016).

Penulis: Agung Ismiyanto | Editor: Ikrob Didik Irawan
TRibun Jogja/Agung Ismiyanto
Grand Artos Hotel & Convention Magelang kembali menggelar aksi sosial Donor Darah bertajuk “Give the Gift of Live”, Rabu (17/3/2016). 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Agung Ismiyanto

TRIBUNJOGJA.COM, MAGELANG - Grand Artos Hotel & Convention Magelang kembali menggelar aksi sosial Donor Darah bertajuk “Give the Gift of Live”, Rabu (17/3/2016).

Aksi donor darah ini, dilakukan bersama Palang Merah Indonesia (PMI) Magelang.

Diah Pangesti, Marketing Komunikasi Grand Artos Hotel and Convention menyebutkan, aksi donor darah ini merupakan kegiatan sosial rutin yang dilakukan oleh Grand Artos Hotel & Convention setiap tiga bulan sekali sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.

“Aksi ini juga bertujuan untuk membantu PMI mengumpulkan kantong darah yang nantinya akan disalurkan ke pihak-pihak yang membutuhkan melalui Unit Transfusi Darah (UTD) Kota Magelang,” ujar Diah melalui rilisnya.

Dalam aksi sosial donor darah kali ini, Grand Artos Hotel & Convention pendonor berasal dari partisipan–partisipan yang diundang antara lain; Instansi Pemerintah, Anggota TNI/ POLRI, sekolah-sekolah, bank-bank setempat, New Armada Grup, manajemen Artos Mall, dan tentunya karyawan dari Grand Artos Hotel & Convention sendiri serta masyarakat umum dan pengunjung Artos Mall.

General Manager Grand Artos Hotel & Convention, Harimurti, mengatakan, aksi donor darah ini dilatar belakangi banyak terjadinya kekosongan stok darah di PMI.

Selain itu, banyak sekali beredar broadcast message tentang pasien-pasien yang membutuhkan golongan darah tertentu.

“Semoga kegiatan ini bisa menjadi aksi nyata untuk menolong sesama dan bermanfaat bagi masyarakat,” paparnya.

Pada donor darah yang diselenggarakan di Pakis Meeting Room Lantai 1 Grand Artos Hotel & Convention Magelang mulai jam 10.00 – 14.00 WIB, berhasil menyumbangkan 117 kantong darah. Hal ini diluar perkiraan sekaligus sangat menggembirakan.

Setelah mendonorkan darah, pendonor juga dapat menikmati hidangan sehat untuk memulihkan stamina seperti susu segar, telur rebus, pastry dan snack sehat lainnya.

Pendonor yang sedang menunggu giliran, juga dihibur oleh entertainment musik sekaligus dapat turut serta menyumbangkan lagu.

Kegiatan donor darah di Grand Artos akan digelar kembali 3 bulan mendatang. (Tribunjogja.com)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved