Mirna Punya Banyak Idola Semasa Sekolah
Sosok Wayan Mirna Salihin masih diingat oleh gurunya saat sekolah di SMA Jubilee School International.
TRIBUNJOGJA.COM - Sosok Wayan Mirna Salihin masih diingat oleh gurunya saat sekolah di SMA Jubilee School International. Dia dikenal sebagai sosok siswa yang baik.
"Beliau sosok yang semua orang mengidolakan," kata Sai Kiran Gandhi, salah satu guru Mirna di Jubilee School International, Sunter Jaya, Jakarta, seperti dikutip dari KompasTV.
Menurut Gandhi, Mirna juga memiliki hubungan yang baik dengan guru-guru, juga teman-temannya.
"Dia sangat baik dan menghargai yang di atas dia, dan menyayangi anak-anak yang di bawah dia," ujarnya.
Almarhum Mirna diketahui tidak satu SMA dengan Jessica Kumala Wongso, tersangka kasus pembunuhan Mirna.
Mereka hanya teman satu kampus di Billy Blue College, di Sydney Australia.
Mirna tewas setelah minum kopi Vietnam yang ditaburi racun sianida. Jessica sahabat Mirna menjadi tersangka dalam kasus ini. (*)