Komunitas CAC, Kumpulkan Koin untuk Beasiswa Pendidikan Adik Asuh
Komunitas tersebut tersebar di beberapa kota besar di Indonesia, satu di antaranya ada di DIY.
Penulis: Kurniatul Hidayah | Editor: Muhammad Fatoni
Laporan Reporter Tribun Jogja, Kurniatul Hidayah
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Coin a Chance (CAC) merupakan komunitas sosial yang bergerak di bidang pendidikan.
Komunitas tersebut tersebar di beberapa kota besar di Indonesia, satu di antaranya ada di DIY.
Berdiri sejak 19 April 2009, CAC DIY telah melakukan pencarian data siswa siswi di DIY yang benar-benar membutuhkan beasiswa untuk melanjutkan sekolah mereka.
Kini tak kurang dari 29 anak DIY yang mendapatkan bantuan pendidikan. Anak-anak tersebut merupakan adik asuh CAC DIY.
"Kami mencari data di Dinas Pendidikan DIY, lalu kami melakukan survei. Mereka yang benar-benar membutuhkan beasiswa, kami angkat sebagai adik asuh," jelas Triaji Bayu Prasetyo, Koordinator CAC DIY, Jumat (1/1/2015).
Aji, sapaan akrabnya membagikan cerita tak terlupakan ketika ia dan rekannya melakukan survey ke berbagai daerah di DIY.
Tempat tinggal adik asuh mereka memprihatinkan. Geribik, alas tanah, serta tanpa penerangan yang bersumber listrik. Ada juga adik asuh yang berprestasi, namun karena alasan ekonomi, sekolahnya jadi terhambat.
"Satu di antaranya sudah nggak punya orangtua sejak kelas 3 SD. Kedua orangtuanya meninggal karena kecelakaan di waktu yang berbeda. Akhirnya mereka diasuh oleh tetangganya, sekarang dia sudah kelas 5 SD," kisah Aji.
Sementara itu, hingga saat ini tercatat sebanyak 3 siswa SD, 24 siswa SMP, dan 2 siswa SMA yang menjadi adik asuh CAC DIY.
Setiap enam bulan sekali mereka mendapatkan dana bantuan pendidikan. Nominalnya berbeda, untuk tiap anak yang statusnya SD sebesar Rp 250 ribu, SMP Rp 500 ribu, dan SMA Rp 1 juta.
Dana tersebut digalang CAC DIY dengan beragam cara.
Mulai dari mengajak donatur, menaruh celengan di berbagai sudut kota, hingga mengumumkan melalui media keberadaan terkini mereka sehingga masyarakat yang ingin menyumbang bisa menemui mereka di lokasi yang dimaksud. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/kumpul-koin_20160102_093353.jpg)