Make Up Artis Ini Menjadikan Mulutnya Sebagai Kanvas Menggambar Karakter Lucu

Seorang make up artis unik yang menggambar karakter kartun di sekitar mulutnya.

Editor: Muhammad Fatoni
amusingplanet.com

TRIBUNJOGJA.COM, LONDON - Kanvas seorang make up artis tentunya adalah wajah.

Namun berbeda dengan Laura Jenkinson,  seorang make up artis unik yang menggambar karakter kartun di sekitar mulutnya.

Make Up mulut

Perempuan 25 tahun asal London ini mengintegrasikan gigi dan bibir menjadi bagian dari karakter yang lucu.

“Saya mencari karakter yang akan digambar, kemudian menggambar pada mulut saya sambil bercermin.” Kata Laura.

Make Up mulut

Dengan melihat gambar, menggambar karakter menjadi lebih mudah dari pada membayangkan. Sayangnya, Laura mengalami kesulitan untuk menggambar pada mulut orang lain.

“Lebih mudah menggambar pada wajah sendiri, daripada menggambar di wajah orang lain” jelas Laura.

Make Up mulut

Untuk menggambar, Laura menggunakan make up teater normal, meskipun kadang juga menggunakan lipstick untuk keadaan tertentu. (amusingplanet.com/mg2)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved