Jersey Torres Sold Out!
Perpindahan ini menjadi berita besar karena Atleti merupakan klub tempat Torres meniti karier menjadi pesepak bola.
Editor:
Hendy Kurniawan
TRIBUNJOGJA.COM - Nama Fernando Torres kembali melejit ketika AC Milan resmi melepasnya ke Atletico Madrid. Perpindahan ini menjadi berita besar karena Atleti merupakan klub tempat Torres meniti karier menjadi pesepak bola.
Meski belum menjalani debut keduanya, lebih dari 2000 jersey Torres sudah diborong para fans. Angka ini muncul sesaat setelah Torres resmi diperkenalkan klub.
Namun, penjualan terus meningkat setelahnya. Angka penjualan baju Torres mencapai 222 helai per jam! Torres menganakan kostum dengan nomor punggung 19.
Para fans berharap Torres bisa mengenakan nomor punggung 9, namun nomor itu sudah menjadi milik Mario Mandzukic. Nomor 19 sendiri kosong setelah ditinggal Diego Costa. (*)