Tribun Jogja PAF 2014
SMKN 7 Yogyakarta Tersingkir
SMAN 2 Nganglik unggul tipis 1-0 atas SMKN 7 Yogyakarta
Editor:
Ikrob Didik Irawan
Laporan Reporter Tribun Jogja, Dwi Nourma Handito
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Meski didukung ratusan suporternya tim putri SMKN 7 Yogyakarta harus tunduk atas SMAN 2 Ngaglik di babak 16 besar Regional Series Tribun Jogja PAF 2014, Kamis (6/11/2014). SMAN 2 Nganglik unggul tipis 1-0 atas SMKN 7 Yogyakarta.
Atas hasil tersebut, SMAN 2 Ngaglik berhak lolos ke delapan besar atau perempat final yang akan digelar besok, Jumat (7/11/2014). Sementara di pertandingan lain, tim putri SMKN 3 Yogyakarta berhasil menggulung SMA Santa Maria dengan skor 1-0.
Gol tunggal SMKN 3 dicetak oleh Octavianti pada menit ke 5. SMA Santa Maria berusaha menyamakan kedudukan namun selalu kandas, hingga peluit panjang SMKN 3 tetap unggul. (tribunjogja.com)