CitraGrand Mutiara Terisi 75 Persen
Salah satu real estat besutan Grup Ciputra, CitraGrand Mutiara sudah siap dihuni.
Penulis: Victor Mahrizal | Editor: tea
Laporan Reporter Tribun Jogja, Victor Mahrizal
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA -- Salah satu real estat besutan Grup Ciputra, CitraGrand Mutiara sudah siap dihuni. Rumah tersebut sudah diserahterimakan kepada pembeli, yaitu enam unit rumah siap huni untuk pembeli pertama.
Proses serah terima ini lebih cepat dari rencana semula, yang perkirakan jangka waktu 18 bulan sejak mulai dibangun, namun hanya dalam jangka waktu 15 bulan sudah bisa diselesaikan.
"Hingga saat ini, perumaham CitraGrand Mutiara yang rencananya akan dibangun 350 unit ini, sudah laku terjual hingga 75 persen," kata GM Business Development Ciputra, D Agung Krisprimandoyo, Rabu (14/5).
Ia menjelaskan, mayoritas pembelinya berasal dari Kota Yogyakata dan sekitarnya meliputi Magelang, Solo, Purworejo hingga Temanggung. Selebihnya adalah pembeli yang berasal dari Kota Jakarta dan Surabaya.
Terkait dengan tipikal konsumen, Agung mengungkapkan kebanyakan pembeli perumahan kelas menengah yang dibangun di atas lahan seluas 10 hektare ini adalah untuk rumah hunian pertama, bukan untuk investasi
"Sebanyak 60 persen menggunakan fasilitas KPR dan terlihat sebagai pengajuan untuk rumah pertama mereka," ujarnya.
Meski demikian, dilihat dari sisi investasi, berdasar perhitungan secara year on year (yoy), Agung mengungkapkan kenaikan harganya mencapai sekitar 40 persen. Sehingga ada beberapa pembeli yang tergiur menjualnya kembali.
Ciputra, kata Agung, memang sengaja memperuntukkan real estat yang terletak di Jalan Wates km 9 Gamping ini untuk membidik kalangan menengah dengan kisaran harga antara Rp700 jutaan hingga Rp1 miliar.
Tipe Alexander
Bersamaan dengan penyerahan kunci, CitraGrand Mutiara juga memperkenalkan Rumah Contoh tipe Alexander yang fully furnished, lengkap dengan interior dalamnya. Harga yang ditawarkan mulai Rp700 jutaan.
Marketing Manager CitraGrand Mutiara, Florentia Tisila, mengatakan, launching Alexander akan dilakukan pada 17 Mei 2015 dengan celebration thematic Frozenland. Mengadopsi film yang lagi hits saat ini dan mengundang para buyer ataupun calon buyer.
Khusus pembelian saat Even Frozenland, spesial hadiah langsung berupa Fingerprint Acess Control Fingerspot dan free satu tahun berlangganan Indi Home dari Telkom, serta doorprize lainnya.
"Bank-bank terkemuka juga memberikan promo spesial untuk KPR di CitraGrand Mutiara Yogyakarta, berupa DP mulai 5 persen dan bebas biaya KPR," tutupnya. (vim)