Makin Canggih, Uang Palsu Lolos Sensor Sinar UV

Hal ini telah membuat para pedagang di Surabaya kian resah dengan beredarnya uang palsu tersebut

Editor: Mona Kriesdinar

TRIBUNJOGJA.COM, SURABAYA - Ditangkapnya komplotan pencetak uang palsu oleh Polrestabes Surabaya, membuat pedagang di Jembatan Merah Plaza (JMP) resah. Apalagi uang palsu itu bisa lolos sensor sinar ultraviolet.

Ani Wahyuni Rezeki, pemilik batik Rusmi mengaku baru mendengar jika ada uang palsu yang bisa lolos sinar ultraviolet.

"Kalau seperti itu bingung juga, biasanya saya pakai lampu sinar ultraviolet, kalau lolos berarti kan uang asli," kata Ani kepada SURYA Online, Jumat (14/3/2014).

Dengan seperti itu menjadi sulit untuk membedakan mana uang asli dan uang palsu.

"Susah juga membedakan mana uang yang palsu mana yang asli," kata Ani.

Jika menggunakan cara manual, akan memakan banyak waktu, apalagi jika pengunjung ramai.

Ani menceritakan, pernah mendapat uang palsu pecahan Rp 50.000, itu pun ditemukan dengan cara pakai lampu sinar ultraviolet.

"Dengan seperti ini harus lebih hati-hati lagi," tambah Ani yang telah 1,5 tahun memiliki stan di JMP itu. (*)

Skandal Kuliner Terkait :
Bakpia Tidak Asli Merajalela di 7 Titik Penting di Yogya

Sumber: Surya
Tags
uang palsu
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved