Digital Life Tribun Jogja
LG G Flex Raih Peringkat Gold iF Design
Produk telepon pintar keluaran LG Electronics (LG) G Flex meraih peringkat Gold dalam ajang penghargaan desain 2014 iF Design Award.
Penulis: Victor Mahrizal | Editor: tea
Laporan Reporter Tribun Jogja, Victor Mahrizal
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA – Produk telepon pintar keluaran LG Electronics (LG) G Flex meraih peringkat Gold dalam ajang penghargaan desain 2014 iF Design Award. LG G Flex merupakan satu dari 26 produk LG lainnya yang mendapat penghargaan di ajang tersebut.
“Dalam pengembangan produk, LG telah menetapkan fokus yang salah satunya untuk menjadi pemimpin industri dalam hal desain produk,” ujar Chief Technology Officer LG, Dr Scott Ahn, melalui siaran pers kepada Tribun Jogja, Jumat (7/3/2014).
Menurut Scott Ahn, terpilihnya LG G Flex sebagai peringkat Gold sendiri tak lepas dari keunikan desain layar lengkungnya yang mencerminkan kemampuan mutakhir LG dalam rekayasa desain.
"Bangun lengkung vertikal pada layar enam inch milik LG G Flex tak saja membuatnya tampil ergonomis namun juga memberikan kenyamanan pada penggunaan. Hal ini karena derajat lengkung tersebut dibuat mengikuti lekuk wajah manusia,” kata Scott Ahn.
“Derajat lengkung tersebut memberi keuntungan pada penangkapan dan penerimaan bunyi yang lebih baik karena jarak antara mikrofon pada mulut dan jarak antara speaker dengan telinga pengguna menjadi lebih dekat," imbuhnya lagi.
Di sisi lain, bangun desain yang diimplementasikan pada LG G Flex juga diklaim nyaman dalam genggaman. Sementara itu keputusan LG meletakkan seluruh tombol pengatur utama pada bagian belakang tubuh LG G Flex, menuai pujian dari panel juri iF Design Award 2014.(*)
Skandal Kuliner Terkait :
Bakpia Tidak Asli Merajalela di 7 Titik Penting Yogya