Suzuki Rilis Enam Motor Baru di 2014
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) untuk menargetkan pertumbuhan pasar sepeda motor Suzuki pada tahun depan dipatok minimal 10 persen.
Penulis: Victor Mahrizal | Editor: Ikrob Didik Irawan
Laporan Reporter Tribun Jogja, Victor Mahrizal
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) untuk menargetkan pertumbuhan pasar sepeda motor Suzuki pada tahun depan dipatok minimal 10 persen. Untuk itu pabrikan asal Jepang itu bakal merilis enam produk baru
"Pertumbuhan Suzuki diharapkan sekitar 10-12 persen, tapi kami fokus ke 10 persen," kata GM Marketing and Business Development 2W SIS Yohan Yahya, Senin (23/12/2013).
Pihaknya optimistis, meski pertumbuhan pasar sepeda motor di tahun 2014 diprediksi hanya di kisaran 5 persen, namun Suzuki mengharapkan pasar mereknya bisa tumbuh lebih tinggi.
"Kami memprediksi pertumbuhan pasar motor tahun depan akan tumbuh 5 persen, di mana pertumbuhan Suzuki diharapkan melebihi pertumbuhan pasar motor sendiri," imbuhnya.
Keyakinan itu didasarkan pada kehadiran sekitar enam produk sepeda motor baru Suzuki di tahun 2014, yang terdiri dari produk baru maupun face lift dan minor change.
Region Officer (RO) Head PT SIS Jateng-DIY FX Sapto Juniharsanto membenarkan, pada 2014, Suzuki akan menghadirkan varian baru guna lebih menggenjot penjualan yang ditargetkan pada 2014 tumbuh 10 hingga 15 persen.
“Sampai November 2013, rata-rata penjualan tembus sebanyak 6.000 unit all tipe, tahun depan meningkat di angka tersebut.
Khusus di Jateng-DIY penjualan motor Suzuki sekitar 94.000 unit, 70 persen merupakan jenis skuter matik. Dari catatannya, sepanjang 2013 angka penjualan sepeda motor Suzuki telah tumbuh sebesar 8 persen dibandingkan 2012.
’’Dominasi masih pada skuter matik. Tahun depan pun kami optimis dan tidak terlalu terpengaruh pada masalah perekonomian global yang sedang tidak stabil ini,” ujarnya.
PT SIS sendiri menargetkan bisa menjual 400.000 unit sepeda motor hingga akhir 2013 ini. Hingga November 2013 menurut data dari Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), Suzuki telah mencatatkan penjualan sebesar 374.413 unit.(*)