Victoria Beckham Diterpa Isu Rasis
Rumah desain Posh milik Victoria disebut-sebut masuk dalam pihak yang bersalah sehingga muncul rasisme di dunia model
TRIBUNJOGJA.COM - Isu rasisme muncul di dunia modeling. Belum lama ini, supermodel Naomi Campbell mengutarakan bahwa dirinya telah menghubungi istri David Beckham, Victoria Beckham. Dalam pembicaran telepon itu, Naomi membahas tentang masalah rasisme yang mencuat dalam dunia model.
Naomi memang tengah gencar mengungkapkan diskriminasi di industri fesyen yang terjadi bulan lalu dan melibatkan Victoria "Posh Spice" Adams.
Rumah desain Posh milik Victoria disebut-sebut masuk dalam pihak yang bersalah sehingga muncul rasisme di dunia model.
Beberapa waktu lalu, Victoria, mantan personel grup volak wanita Spice Girl, ambil bagian dalam London Fashion Week Show. Perempuan berusia 39 tahun ini kemudian geram. Maklum, ia dituding rasis karena hanya menggunakan seorang model non kulit putih untuk memeragakan puluhan busana hasil rancangannya.
Berita tentang pertarungan antara selebriti fesyen papan atas itu pun kemudian menghiasi berbagai media di seluruh dunia.
Berbagai judul panas pun muncul, di antaranya "Naomi Cambell menuduh Posh Spice mengabaikan para model kulit hitam. Judul lainnya menyebutkan, "Menantang, Victoria Beckham: Saya bukan rasis".
Namun, Naomi menegaskan bahwa ia dan Victoria sudah berbicara secara pribadi. Naomi merupakan ujung tombak Koalisi Keanekaragaman anti-rasisme. Ia menegaskan dirinya tidak hendak mempersalahkan atau menekan Victoria.(*)