Timnas U23
Materi Timnas Saat Ini Lebih Baik
Lebih kurang 60 persen materi adalah pemain inti dimasing-masing klub yang dibelanya.
Penulis: Iwan Al Khasni | Editor: Ikrob Didik Irawan
TRIBUNJOGJA.COM, SLEMAN – Materi pemain yang ikut dipanggil seleksi timnas U-23 tahap III di Yogyakarta dinilai cukup baik dibandingkan sebelumnya. Lebih kurang 60 persen materi adalah pemain inti dimasing-masing klub yang dibelanya.
“Berbeda dengan sebelumnya, tim yang kami panggil tahap tiga adalah pemain inti di klub. Mereka tentu punya kemampuan yang lebih baik,” kata Pelatih Timnas U-23 Rahmad Darmawan, Rabu (14/8/2013).
Beberapa diantara adalah Alfin Ismail Tuasalamony dan Abdurahman Lestaluhu (CS.Vise), Syamsir Alam (DC United), Rizki Ahmad Sanjaya Pellu (PBR), Octovianus Maniani (Barito), Diego Michiels (Sriwijaya) dan Kurnia Meiga (Arema). Termasuk juga Moniega Bagus Suwardi ujung tombak PSS Sleman.
Pelatih Brunei Darussalam Kwon Oh Son mengatakan, timnya akan memberikan perlawanan yang maksimal pada laga persahabatan sebab Indonesia termasuk tim bagus di Asia Tenggara. “Ini adalah tantangan bagi kami,” ujarnya. (*)