Gas Beracun Kawah Timbang
Pemkab Wonosobo dan Banjarnegara Gelar Rapat Koordinasi Terkait Bencana Dieng
Pemerintah Wonosobo dan Banjarnegara menggelar rapat koordinasi membahas bencana Dieng
Penulis: Agung Ismiyanto | Editor: Rina Eviana Dewi

FOTO ANTARA/Anis Efizudin
Warga bersepeda motor melintasi papan larangan bahaya gas beracun Kawah Timbang di dataran tinggi Dieng Dusun Simbar, Batur, Banjarnegara, Jateng, Sabtu (16/3). Sejak PVMBG meningkatkan status Kawah Timbang dari normal (tingkat I) menjadi waspada (tingkat II) sejak Senin malam (11/3). Pemerintah setempat menghimbau warga setempat untuk berhati-hati saat beraktivitas di sekitar Kawah Timbang
Laporan Reporter Tribun Jogja, Agung Ismiyanto
TRIBUNJOGJA.COM, BANJARNEGARA- Pemerintah Kabupaten Wonosobo dan Kabupaten Banjarnegara menggelar rapat koordinasi di Posko Batur, Kabupaten Banjarnegara, Sabtu (20/4/2013) sore.
Dalam rapat tersebut, diikuti puluhan relawan, BPBD, sejumlah perangkat desa, perangkat kecamatan. Hadir pula Bupati Wonosobo, Abdul Kholiq Arif dan Wakil Bupati Banjarnegara, datang saat rapat koordinasi tersebut.
Dari data Posko Batur, Banjarnegara, tercatat 3.247 jiwa yang mengungsi di delapan lokasi pengungsian sementara.
TRIBUNJOGJA.COM, BANJARNEGARA- Pemerintah Kabupaten Wonosobo dan Kabupaten Banjarnegara menggelar rapat koordinasi di Posko Batur, Kabupaten Banjarnegara, Sabtu (20/4/2013) sore.
Dalam rapat tersebut, diikuti puluhan relawan, BPBD, sejumlah perangkat desa, perangkat kecamatan. Hadir pula Bupati Wonosobo, Abdul Kholiq Arif dan Wakil Bupati Banjarnegara, datang saat rapat koordinasi tersebut.
Dari data Posko Batur, Banjarnegara, tercatat 3.247 jiwa yang mengungsi di delapan lokasi pengungsian sementara.
Lokasi yang paling banyak
menampung pengungsi adalah Balai Desa Gembol, dengan jumlah 1000 jiwa
pengungsi. Sementara, di Pos Dieng Kulon tercatat 1800 jiwa. Sisanya
tersebar di beberapa titik.
Saat ini, rapat koordinasi masih berlanjut dan pihak terkait mendata lebih lanjut data-data terakhir. (*).