Selebriti

Ruben-Wenda Sudah Tukar Cincin

Presenter Ruben Onsu dikabarkan telah resmi bertunangan dengan kekasihnya Wenda, mantan personel Cherrybelle.

Editor: tea
TRIBUNJOGJA.COM, JAKARTA - Presenter Ruben Onsu dikabarkan telah resmi bertunangan dengan kekasihnya Wenda, mantan personel Cherrybelle. Acara tuangan dilangsungkan di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta Selatan, pada Sabtu (11/8/2012). Berita bahagia ini memang tidak diumbar, tapi kepada teman-teman dekat, Ruben mengiyakan persitiwa itu.

Beberapa waktu belakangan ini, kabar kedekatan keduanya memang santer menjadi perbincangan. Tapi tidak banyak yang tahu persis asal muasal pertemuan dua sejoli ini sampai akhirnya memutuskan untuk bertunangan.

Berawal dari sebuah acara bernama Karnaval, punya SCTV di kota Sidoarjo, Jawa Timur, Ruben Onsu  ditempatkan satu tenda dengan Wenda. Sejak itu, ternyata hati keduanya saling berpaut. Dan, sejak berita keduanya menjadi santapan khalayak, semua orang tercengang tapi tidak ada lontaran ''miring'' terkait hubungan itu. Ruben yang selalu ceria menjalaninya bersahaja, sampai akhirnya dia memutuskan untuk menjadikan Wenda  sebagai tunangannya.

Terkait kabar tunangan, belum ada tanggapan baik dari Ruben maupun Wenda.  Namun dalam sejumlah kesempatan, keduanya sempat membenarkan tentang keinginannya untuk melanjutkan hubungan ke jenjang yang serius. Mereka juga sepakat untuk tidak berlama-lama menjalani masa pacaran. "Penginnya sih cepat-cepat ya. Orangtua kita juga  masing-masing sudah tahu," tutur Ruben kepada sejumlah media kala itu. (*)

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved