Angkutan Lebaran 2012
Jalur Alternatif Mudik Sleman Minim Lampu
jalur alternatif yang digunakan saat mudik libur Lebaran minim lampu penerangan jalan umum (PJU)
Laporan Reporter Tribun Jogja Chatarina Binarsih
TRIBUNJOGJA.COM, SLEMAN - Kepala Bidang Lalu Lintas Dishubkominfo Sleman Sulton Fahtoni mengatakan jalur alternatif yang digunakan saat mudik libur Lebaran minim lampu penerangan jalan umum (PJU) terutama pada wilayah barat. Bahkan lampu PJU hanya mengandalkan dari penerangan rumah warga sekitar jalur alternatif.
TRIBUNJOGJA.COM, SLEMAN - Kepala Bidang Lalu Lintas Dishubkominfo Sleman Sulton Fahtoni mengatakan jalur alternatif yang digunakan saat mudik libur Lebaran minim lampu penerangan jalan umum (PJU) terutama pada wilayah barat. Bahkan lampu PJU hanya mengandalkan dari penerangan rumah warga sekitar jalur alternatif.
"Untuk jalur alternatif sisi barat dari Klangon, Moyudan, Minggir hingga Tempel tak ada PJU. Sehingga yang jauh dari perumahan masih gelap," kata dia.
Sulton mengatakan pemasangan PJU pada daerah yang kekurangan tersebut belum bisa dilakukan. Ini mengingat pemasangan dari provinsi, sehingga anggaran berasal dari provinisi.
"Provinsi tak hanya menanggani dari Sleman. Namun dari seluruh jalan Provinsi yang ada di Provinsi DIY. Pemasangan dilakukan secara bertahap," kata dia.