Euro 2012

Dua Tokoh Inggris Puji Ukraina

Inggris memang memenangi laga terakhir melawan Ukraina berkat gol semata wayang Wayne Rooney, Selasa atau Rabu (20/6/2012) dinihari WIB.

Editor: tea

TRIBUNJOGJA.COM, LONDON
- Inggris memang memenangi laga terakhir melawan Ukraina berkat gol semata wayang Wayne Rooney, Selasa atau Rabu (20/6/2012) dinihari WIB. Namun, predikat Juara Grup D tak membuat Chris Waddle dan Graham Taylor melayangkan pujian.

"Ukraina memainkan sepak bola yang sebenarnya ingin saya lihat dalam tim Inggris. Permainan yang spartan, bertenaga, dan memberikan segalanya. Kami memang tak berpenampilan bagus, umpan tak berjalan baik, dan permainan terlalu kaku," keluh Waddle langsung dari Donetsk yang dikutip BBC Radio 5 Live.

Opini mantan gelandang "The Three Lions" itu nyaris senada dengan eks pelatih Inggris Taylor.

"Jika melihat pertandingan tadi, Anda akan heran mengapa Inggris memenanginya. Ukraina hanya tak dapat menyarangkan bola dengan segala permainan atraktif yang mereka pertontonkan," kata Taylor untuk BBC Sport.

Berkat pengalaman kepelatihan segudang Taylor tahu jawabannya.

"Jika Anda memainkan sepak bola setiap 3-4 hari dalam sebuah turnamen, Anda butuh waktu istirahat ekstra," ungkapnya. (*)

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved