IHSG Menguat Seiring Keoptimisan Pasar

Pada penutupan hari jumat IHSG ditutup naik +60.84 poin atau +1.61 persen ke level 3.835.

Penulis: Victor Mahrizal | Editor: purnarif
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Akhirnya Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan akhir minggu berada di zona positif, sesuai dengan kenaikan bursa regional dan global. Pada penutupan hari jumat IHSG ditutup naik +60.84 poin atau +1.61 persen ke level 3.835. sesaat setelah pembukaan IHSG sempat menyentuh level terendahnya di 3.775 walau tidak sempat menyentuh zona negatif. Sedangkan level tertinggi hari ini dicapai di level 3.850.

Analis Danareksa Sekuritas, Alifa Yustisia mengatakan transaksi yang terjadi di bursa relatif sepi dengan total transaksi sebesar Rp 4.102 miliar dengan transaksi di pasar reguler sebesar Rp 3.602 miliar. Hari ini investor asing membukukan pembelian bersih sebesar Rp 24 miliar.

Sektor pertambangan menjadi sektor yang memimpin kenaikan indeks, sektor ini menguat sebesar 2.46 persen diikuti sektor pertambangan dan industri dasar yang menguat 2.11 persen dan 2.06 persen. Sedangkan sektor infrastruktur menjadi satu-satunya sektor yang melemah dalam perdagangan hari Jumat.

Untuk perdagangan hari Senin 19 September 2011, IHSG diperkirakan akan bergerak dengan level support di 3.790 – 3.745 serta level resistan berada di 3.865 – 3.895.

Saham yang menjadi pilihan ;
BBRI, saham sektor perbakan sudah mengalami rebound secara umum. Menyentuh resist 6500 sampai dengan 6750. terjadi gap di 6850. Stockastik sudah konfirm naik.
SMGR, jika tidak dapat menembus resist 8850 sell on strength. Support di 8300.
TLKM, sell on strength, membentuk bearish harami. Support 7300 sampai dengan 7100, resist 7700.
GJTL, trading buy di 2800 sampai dengan 2900. Stockastik sudah menunjukkan kenaikan. Resist selanjutnya 3000 / 3050.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved