Liga Champions
Live RCTI Tottenham vs Ajax - Jadwal Liga Champions Malam Ini, Sama-sama Merasa Favorit
Siaran langsung dan live streaming RCTI Tottenham vs Ajax semi final Liga Champions malam ini. Spurs tanpa Kane dan Son, kesempatan Ajax kuasai bola
Live RCTI Tottenham vs Ajax - Jadwal Liga Champions Malam Ini, Sama-sama Merasa Favorit
TRIBUNJOGJA.COM - Siaran langsung dan live streaming RCTI Tottenham vs Ajak dalam lanjutan jadwal Liga Champions malam ini menempatkan kedua kubu merasa dalam posisi sama-sama merasa favorit untuk menang.
Jelang jadwal Tottenham vs Ajax di semi final Liga Champions malam ini, pelatih Spurs Mauricio Pochettino mengakui cedera Harry Kane dan Heung-Min Son bisa jadi membuat timnya tidak maksimal.
Namun, ia menegaskan kesempatan berada di semi final Liga Champion membuatnya tidak akan pernah lelah untuk tampil maksimal.
Pochettino menolak untuk merasa berkecil hati jelang laga Tottenham vs Ajax dalam lanjutan jadwal Liga Champion malam ini di babak semi final leg 1.
Jadwal siaran langsung semi final Liga Champion leg 1 Tottenham vs Ajax digelar Rabu (1/5/2019) dini hari pukul 02.00 WIB, melalui siaran langsung dan live streaming RCTI.
Tak ingin menyia-nyiakan kesempatan semi final, Pochettino bahkan bermimpi bisa meraih fase final dengan mengalahkan Ajax malam ini.
• Barcelona vs Liverpool di RCTI - Jadwal Liga Champion, Nasib Barca di Tangan Alisson Becker
• Jadwal Liga Champion Semi Final Leg 1 Live RCTI Malam Ini - Prediksi Line Up Tottenham vs Ajax
Tanpa Kane dan Son, Tottenham Hotspur besar kemungkinan akan mengandalkan Lucas Moura dan Llorente di lini depan.
Jurnalis UEFA bahkan menyebut meski Spurs tanpa dua pemain kunci, mereka tidak akan kehilangan semangat dan rasa lapar untuk memenangkan leg 1 semi final melawan Ajax.
Di sisi lain, Ajax demikian juga bakal menampilkan ciri khas sepak bola Belanda yang selalu menyerang.
Bukan tidak mungkin Ajax akan mendominasi penguasaan bola ketika berhadapan dengan Tottenham di semi final Liga Champion malam ini.
Bagi kubu Ajax, absennya Kane dan Son membuat mereka memiliki kesempatan besar untuk mengontrol permainan dan memenangkan pertandingan.
Prediksi line up
• Jadwal Liga Champion Malam Ini - Tottenham vs Ajax Siaran Langsung RCTI
• Tottenham vs Ajax Live RCTI - Jadwal Liga Champion Malam Ini
Tottenham: Lloris; Trippier, Alderweireld, Sánchez, Rose; Dier, Wanyama, Eriksen; Alli, Lucas; Llorente
Absen: Kane (ankle), Lamela (hamstring), Aurier (hamstring), Winks (hip), Son (suspended)
Meragukan: Sissoko (groin), Vertonghen (thigh)
